Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Peredaran Narkoba dan Miras Marak , Dewan Minta Polisi Tangkap Bandarnya

ilustrasi

Dompu, Bimakini.-  Saat ini peredaran Narkoba dan Miras di Kabupaten Dompu semakin marak . Karena itu Anggota DPRD Kabupaten Dompu dari Komisi II, Gatot Yatim meminta agar aparat hukum menangkap bandarnya.

“Saya minta polisi tidak lagi menangkap pemakai tapi bandarnya,”  tegas Anggota Dewan Duta Partai Demokrat ini, Rabu (6/1).

Kata dia, jika hanya pemakai barang haram saja yang ditangkap, jangan harap peredaran Narkoba dan Miras bisa diberantas.  “Sekali lagi utamakan menangkap bandar,” pintanya seraya menambahkan  jika ini tidak dilakukan dengan serius, maka mengancanm generasi kedepan.

Gatot Yatim mengingatkan orang tua untuk terus mengawasi gerak gerik anak-anaknya. “Jika ditemukan ada gerak gerik dan pergaulanya yang mencurigakan dinasehati  sebelum terlibat jauh,” harapnya.

Bila perlu dilaporkan ke pihak berwajib  apabila menemukan hal-hal yang janggal terhadap remaja maupun pemuda di sekitar tinggalnya. (BE03)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Satuan Resnarkoba Polres Bima Polda NTB kembali berhasil mengungkap kasus kepemilikan Narkoba jenis Sabu-sabu, dengan mengamankan terduga berinisial MB alias (L/37), warga Desa...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini.- Sat Resnarkoba Polres Dompu berhasil meringkus dua bandar Narkoba, Selasa (26/4/22) pukul 02.00 wita. Mereka yang diamankan adalah R (23) dan N...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Puma I Polres Bima Kota berhasil mengungkap dan menangkap bandar Narkoba jenis sabu-sabu, Selasa (29/3/2022). Penangkapan dilakukan di Lingkungan Niu,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Operasi Cipta Kondisi KKYD (Kegiatan Kepolisian Yang di Tingkatkan Kesiapan Natal dan Tahun Baru 2021 yang digelar Polres Bima Kota terus membuahkan...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Majelis Hakim Pengadilan Negeri Raba Bima, Jumat (17/5) kemarin, akhirnya menjatuhkan vonis hukuman seumur hidup terhadap Rudi Santoso. pemilik barang haram...