Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Naskah Soal Seleksi Penjaringan Perangkat Desa Ncandi Bocor?

Ali Akbar, salah satu peserta.

Bima, Bimakini.- Naskah soal seleksi penjaringan Perangkat Desa Ncandi Kecamatan Madapangga diduga bocor. Atas rumor berkembang itu, salah satu peserta mengajukan surat keberatan yang ditujukan ke Pantia Seleksi Penjaringan, BPD dan lainnya.

Peserta seleksi penjaringan Perangkat Desa Ncandi, Ali Akbar mengatakan ada beberapa hal kenapa dirinya menolak hasil seleksi. Yakni adanya dugaan bahwa soal yang disediakan pihak panitia sudah bocor sebelum pelaksanaan seleksi.

“Kita juga menduga ada konspirasi peserta yang lolos dengan panitia,” ujarnya.

Sambung Ali, dugaan tersebut bukan tanpa dasar, tapi dikuatkan dengan berkembangnya isue di tengah masyarakat bahwa seleksi penjaringan ini teriindikasi kecurangan secara terstruktur, Sistematis, Masif.

“Jadi penolakan ini bukan serta merta, tapi ada dasar hukumnya,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua BPD Ncandi, Syaiful Rahman membenarkan adanya surat keberatan dari salah satu peserta. Menindaklanjuti surat tersebut melakukan rapat interen.

“Kita minta kepada salah satu peserta yang keberatan agar menyediakan alat bukti, bukan asal bicara,” paparnya.

Ketua Seleksi Penjaringan Kaur Perencanaan dan Pelaporan, Abidin membenarkan telah terima surat keberatan pada Ahad (14/2) melalui WhatsAPP.

“Besok akan hadir di DPMDes diundang untuk klarifikasi,” ucapnya.

Terkait adanya keberatan dari salah satu peserta tersebut, pihaknya merasa kecewa karena sebelumnya telah menandatangani berita acara usai seleksi penjaringan Perangkat Desa.

“Kita sudah melaporkan ke Kades hasil seleksi penjaringan tersebut pada Senin (8/2) lalu. Selanjutnya Kades mengatur kapan pelantikan,” tutupnya.(BE07)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Seleksi perangkat Desa Pusu Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima Bidang Kaur Pelaporan dan Perencenaan, berlangsung di Kantor Kecamatan dan diikuti dua peserta. Ketua...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) tingkat Kabupaten Dompu melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) melakukan seleksi terhadap 26 bakal...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Tes tulis dalam rangka seleksi perangkat Desa Pela, yaitu Kepala Dusun Cempaka, berlangsung Kamis (1/4). Syafruddin dinyatakan lolos  tes tertulis sebagai Kepala...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pemerintah Desa (Pemdes) Pela, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima, gelar Musyawarah Desa (Musdes) tentang penetapan dan tata tertib seleksi perangkat desa, Selasa 30/03)....

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Warga Desa Ncandi, Kasmir H Abdollah meminta Camat Madapangga, Mohammad Saleh memanggil pihak panitia seleksi penjaringan Perangkat desa setempat. Permintaan itu disampaikan...