Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Kadis Dikbudpora Bima Sidak di SMPN 1 Bolo

Kadis Dikbudpora Kabaupaten Bima, Zunaidin S. Sos, MM saat sidak.

Bima, Bimakini.- Kepala Dinas (Kadis) Dikbudpora Kabaupaten Bima, Zunaidin S. Sos, MM sidak di SMPN I Bolo terkait Ulangan Tengah Semester (UTS). Yakni untuk memastikan apakah UTS dilaksanakan atau tidak dan dilakukan sesuai protokoler kesehatan atau tidak.

“UTS di SMPN I Bolo dilaksanakan secara Luring. Yakni UTS di luar jaringan,” ujar Kadis Dikbudpora Kabupaten Bima, di SMPN I Bolo, Senin (8/3).

Kata Kadis, walaupun menerapkan UTS di luar jaringan, mereka menggunakan pola tatap muka terbatas dengan menerapkan protokoler kesehatan Covid19 dengan ketat.

“Selain itu UTS dilakukan dengan cara Shift untuk menghindari kerumunan,” tuturnya.

Dijelaskannya, tidak saja di SMPN I Bolo, kegiatan yang sama dilakukan di sekolah – sekolah lain. Hal itu untuk memonitoring apakah sekolah betul – betul mematuhi protokoler kesehatan atau tidak.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Kita wajib patuhi protokoler Covid19 supaya jauh dari virus mematikan itu,” ujarnya.

Ditambahkannya, sesuai kelender akademik, mulai Senin (8/3) hingga satu pekan ke depan adalah pelaksanaan UTS. Terkait hal itu harus dilakukan penilaian.

“Acuan UTS secara Luring ini berdasarkan surat edaran gugus tugas Covid19 Propinsi NTB tanggal 4 Maret lalu. Bahwa Kabupaten Bima keluar dari zona merah menjadi zona orange, sehingga diperbolehkan pembel;ajaran tatap muka dengan system shift terbatas,” pungksnya.

Kepala SMPN 1 Bolo, Marwan SPd Ina, menjelaskan, jumlah siswa yang mengijuti UTS sebanyak 695 orang, dengan rincian kelas VII sebanyak 231 orang, kelas VIII 230 orang dan kelas IX sebanyak 234 orang.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Khusus kelas IX sudah melakukan penilaian Akhir Semester (PAS). Yakni sama – sama menggunakan Shift,” singkatnya. (BE07)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Wakil Bupati Bima Drs. H. Dahlan M. Noer Rabu (2/8) saat menjadi Pembina apel pagi pada Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Dikbudpora)  Kabupaten Bima, Zunaiddin, SSos, MSi, berkomitmen untuk mereplikasi  metode pembelajaran TaRL di seluruh sekolah...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Kepala Dinas (Kadis) Dikbudpora Kabupaten Bima, Zunaidin MM mengimbau seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) yang ada di Kecamatan Madapangga untuk meningkatkan cakupan vaksinasi...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Pemerintah Kabupaten Bima berkomitmen mempercepat akselerasi pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) terutama di bidang Pendidikan. Hal itu diungkap Wakil Bupati Bima, Drs.H...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Proyek fisik bangunan SD dan SMP di Kabupaten Bima yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2021 mulai kerjakan. Terkait hal...