Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Pilkada Sukses, KPU Kabupaten Bima Beri Apresiasi untuk Stakeholder

Pimpinan BiMEKS Group, Sofiyan Asy’ari, saat menerima penghargaan dari KPU Kabupaten Bima, Kamis (4/3) atas partisipasinya dalam menyukseskan  Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bima Tahun 2020.

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, Kamis (4/3) memberikan penghargaan dan apresiasi kepada sejumlah stakeholder. Apresiasi diberikan dalam bentuk sertifikat dan plakat ucapan terimakasih.

Para stakeholder ini telah turut membantu terlibat penyelenggara dan berpartisipasi menyukseskan seluruh tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bima Tahun 2020. Diantaranya unsur Kepolisian, TNI, Pemda, Imigrasi, serta sejumlah media massa. Diantaranya BiMEKS Group (BimaEkspres, Bimakini.com, Bima FM, dan BIMA TV).

Ketua KPU Kabupaten Bima, Imran mengungkapkan rasa haru dan bangga atas dukungan stakeholder dan semua pihak sehingga pelaksanaan pemilihan berjalan lancar, aman, tertib dan kondusif.

“Semua ini tidak terlepas dari peran stakeholder dan semua komponen. Baik secara langsung maupun tidak langsung dalam membantu kami sebagai penyelenggara,” ungkap Imran. (BE04)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Partai Politik Peserta Pemilu 2024 di Kabupaten Bima diingatkan untuk  membuka rekening khusus dana kampanye (RKDK). Apalagi sejumlah Parpol mengaku belum membuka...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota dan Kabupaten Bima akan mengumumkan Daftar Caleg Sementara (DCS) mulai Sabtu 19 sampai 23 Agustus 2023. Pengumuman...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten dan Kota Bima masih memeroses  kelengkapan administrasi Bacaleg yang diajukan Parpol. Belum bisa dipastikan Bacaleg yang memenuhi...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Bima diingatkan untuk menjaga integritas, loyalitas dan koordinasi antar lembaga.  Untuk itu, KPU Kabupaten Bima menggelar...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Tahapan verifikasi administrasi syarat bakal calon anggota legislatif DPRD Kabupaten Bima sudah dirampungkan.  KPU Kabupaten Bima juga sudah menyerahkan hasil pencermatan ke...