Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Pimpinan Ponpes Bima – Dompu Gelar Pertemuan

Para pimpinan Ponpes.

Bima, Bimakini.- Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Kota Bima, Kabupaten Bima, dan Kabupaten Dompu, Sabtu (27/2), menggelar pertemuan di Ponpes Darurraihan So
nao Desa Punti Kecamatan Soromandi. Pertemuan berlangsung akrab dan dipandu Fasilitator pertemuan Ustadz Farhan bin Islam.

Kata Farhan, pada pertemuan itu menerima kunjungan dari Pimpinan Ponpes Al-Karamah Karumbu, Ponpes Al Falah Nipa , Ponpes Ihya Ulumuddin Ujung Kalate, Ponpes Nurul Huda Oi Tui Wera, Ponpes Manarul Qur’an Kolo Kota Bima, Ponpes Al Ghoniyyu Dompu, selain tuan rumah dan beberapa pondok lain. Pertemuan ini lebih diarahkan menyatukan visi pengembangan dakwah, pendidikan Islam di Pondok Pesantren.

Selama ini terkesan mereka berjuang sendiri-sendiri, tetapi yang dikehendaki adalah berjuang bersama yang berkaitan dengan kerjasama kelembagaan dan pengasuhan santri serta kesefahaman visi misi Ponpes.

Hal yang berkaitan dengan rencana perintisan pembangunan rumah susun untuk santri tetap menjadi perhatian bersama. Bahkan dari kontraktor BLK NTB, Muhammad Saleh kita undang sebagai orang yang berkompeten untuk memberikan pemahaman terutama proses yang harus dilakukan pimpinan pondok dalam mengajukan proposal kepada Pemerintah pusat terkait pondokan santri.

Pertemuan dilanjutkan dengan shalat Zuhur berjamaah di masjid pondok serta dihadiri pula dihadiri pula oleh Kakanda Muhammad Muh, Lukman Matupa dan Gery Saputra.

Pada pertemuan itu, katanya,
menerima infaq lima batang pohon Kurma dari Pimpinan Pondok Ihya Ulumuddin Ust Jumadin, S.PdI dan tanah urukan utk Masjid Pondok pesantren Darurraihan Sonao Bima dari Lukman Matupa.

“Kita berharap semoga izzatul Islam wal muslimiin senatiasa menjadi semangat langkah membina para santri ke depan sebagai generasi ummat yang beriman dan bertakwa,” katanya via WA, Ahad (28/2).

Ke depan, terang, mencari media pendukung kerja sama antar pondok, seperti di bidang kepramukaan, bakti sosial dan pertukaran antar santri. Mungkin di pondok ini ada tahfidz, sementara di pondok lain ada spesifikasi kemampuan lain, seperti bahasa Arab dan lainnya. (BE02)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.com.- Selain bertugas mengatur lalulintas, Sat Lantas Polres Bima juga peduli  terhadap  kegiatan lainnya. Seperti saat ini,  dalam kegiatan Polisi Peduli Pelajar. Mereka...

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini.com.- Sebanyak 10 regu Cerdas-Cermat Antar-Santri tingkat SMP dan SMA Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Furqan Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima,...

Pendidikan

Bima, Bimakini.com.-KantorKementerian Agama (Kemnag) Kabupaten Bima menegaskan tidak pernah mengusulkan pembekuan 18 Pondok Pesantren (Ponpes) Salafiah. Kantor setempat hanya menerapkan pembekuan sementara (moratorium) pemberian...

Pendidikan

Kota Bima, Bmakini.com.-Jika selama ini perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) guru diapresiasi dengan berbagai macam kegiatan, berbeda HUT guru ala Madrasyah Tsanawiah (MTs) dan...

Pendidikan

Kota Bima, Bimakini.com.-Ratusan siswa Madrasah Tsnawiyah (MTs dan Madrasah Aliyah (MA) Al-Husainy Kota Bima, Rabu (14/11) malam, menggelar kegiatan zikir dan doa pergantian tahun...