Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Selain Gaji, Banyak Hak Karyawan PDAM Bima Hilang, Termasuk BPJS dan Dana Pensiun

Karyawan PDAM Bima.

Kota Bima, Bimakini.-  Selain tidak menerima gaji selama 26 bulan, ternyata seluruh karyawan PDAM Bima tidak mendapatkan BPJS dan Dana pensiun. Jika tuntutan tidak dipenuhi, ratusan karyawan PDAM Bima akan mogok massal.

“Mohon maaf kepada seluruh pelanggan air minum PDAM Bima yang berdomisili di Kota dan Kabupaten Bima, apabila dalam waktu dekat kami tidak mendapatkan keputusan Bupati dan Walikota Bima sebagai jalan keluar untuk permalahan karyawan PDAM, maka kami akan  aksi sebagaimana keputusan kami bersama,” tegas korlap aksi, M Farid pada Bimakini.com.

Ini karena banyak hak karyawan selama dua tahun lebih tidak dapat dipenuhi oleh manajemen perusahaan. Untuk diketahui, bukan saja persoalan gaji selama 26 bulan yang belum dibayarkan sampai saat ini. Tetapi masih bayak hak kami sebagai karyawan sengaja tak diberikan.

Dibeberkan Farid, tiap bulan gaji tetap terpotong untuk dana koperasi.  “Kami sebagai karyawan perusahaan sebenarnya wajib memiliki jaminan kesehatan atau BPJS, tetapi manajemen PDAM Bima sudah bertahun-tahun tidak pernah membayar iurannya,” ujarnya.

Demikian juga cicilan kredit bank oleh karyawan di BRI sudah bertahun-tahun tidak pernah dibayar. Sementara gaji semua karyawan tetap terpotong sesuai besar cicilan bulanan. Karena persoalan tersebut nama seluruh karyawan PDAM sudah di blacklist oleh bank. “Padahal kami tidak pernah menunggak cicilan,” ungkapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Tambah Farid, yang lebih miris lagi dana pensiun seluruh karyawan PDAM Bima sudah dikembalikan oleh PT PERPAMSI. Karena PDAM Bima sudah tidak membayar lagi dana pensiun karyawannya. Padahal hanya itu harapan seluruh karyawan untuk dana masa tua. (BE06)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.-   Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, mengambil Sumpah Jabatan Dewan Pengawas dan Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Bima, Rabu...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Bahas gaji 28 bulan yang hingga kini belum dibayarkan oleh BUMD PDAM Bima, dilakukan mediasi terakhir di Kantor Dinas Tenaga Kerja...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.-  Jika tidak penuhi hak dan tuntutan karyawan atas gaji 29 bulan belum dibayarkan, Perusahaan Plat merah milik Pemerintah Kabupaten Bima yaitu ...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.-  Krisis air bersih masih menjadi momok bagi sebagian masyarakat Kota Bima. Apalagi saat ini sudah memasuki musim kemarau. Distribusi air bersih...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Aksi menuntut pembayaran gaji oleh karyawan PDAM Bima pekan lalu malah berbuntut dikepolisian. Mereka dilaporkan oleh Direktur Perusahaan Daerah milik Pemkab...