Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

SPN Polda NTB Launching Aplikasi E.SPNTB

Kapolda NTB, Irjen Pol Mohammad Iqbal S.I.K, MH

Mataram, Bimakini.- Sekolah Polisi Negara (SPN) Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB) ciptakan aplikasi E.SPNTB Presisi, guna meningkatkan pelayanan SPN Polda NTB untuk siswa dan masyarakat umum.

Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Kapolda NTB) Irjen Pol Mohammad Iqbal S.I.K, MH bersama seluruh Pejabat Utama (PJU) Polda NTB, melaunching program E.SPNTB ini di Lapangan Tenis, Polda NTB, jalan Langko, Kota Mataram, Senin (8/3/2021).

Aplikasi E-SPNTB berisi informasi dan layanan yang ada di SPN sendiri, termasuk informasi terkait kurikulum dan segala jenis informasi yang ada di SPN Polda NTB.

Untuk mengunduh aplikasi E-SPNTB ini cukup mudah, untuk mendonwloadnya cukup buka aplikasi Play Store cari aplikasi E.SPNTB lalu instal.

Untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan membuka salah satu kolom yang ada di dalamnya. Kemudian pilih satu kolom yang terdapat di aplikasi E.SPNTB dan dapatkan informasi yang ingin diketahui.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal S.I.K, MH menjelaskan, di dalam aplikasi E-SPNTB Presisi ini terdapat beberapa fitur layanan yang berisi berbagai jenis informasi yang dibutuhkan oleh siswa SPN atau masyarakat luar SPN.

Selain itu siswa atau masyarakat bisa mengkritik atau memberi masukan kepada pihak SPN melalui aplikasi tersebut. “Siapapun boleh mengunduh Aplikasi E.SPNTB ini, selain itu siapapun boleh mengkritisi segala sesuatu terkait SPN Polda NTB ini,” jelasnya

Dia sangat apresiasi pihak SPN Polda NTB yang mencetuskan aplikasi ini, Iqbal menilai aplikasi ini sangat bermanfaat baik untuk siswa maupun masyarakat. “Perlu diviralkan ini, agar masyarakat tau tentang SPN Polda NTB,” pungkasnya. (BE04)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Dit Binmas Polda NTB menggelar kegiatan sosialisasi dengan tema “Bahaya Faham Intoleransi, Radikalisme, Terorisme, dan Faham Anti Pancasila.” Acara ini diadakan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- “Perlu kesadaran dan tanggung jawab bersama untuk tetap menjaga situasi harmonis dan damai,” ungkap Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) NTB Irjen. Pol. Drs. Djoko...

Peristiwa

Bima, Bimakini.-Kepala Kepolisian Resor Bima Kabupaten, AKBP Heru Sasongko SIK, menghadiri sosialisasi anggaran Dipa tahun 2023 untuk tata kelola kerja Polres Bima Kabupaten. Kapolres...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Kepala Kepolisian Resor Bima Polda NTB, AKBP Heru Sasongko SIK, memimpin rapat evaluasi untuk menganalisa asistensi penguatan Bhabinkamtibmas di jajaran Polres Bima. Kegiatan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Kepolisian Resor Bima, kini memindahkan sebanyak 10 orang anggota massa aksi dari Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Monta Selatan Menggugat atau AMANAT, ke Mapolda...