
Truk yang terbalik dan bermuatan miras.
Kota Bima, Bimakini.- Sebuah truk pengangkut pakan ayam dengan nomor polisi EA 8656 XC, mengalami kecelakaan tunggal di Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae Barat Kota Bima, Rabu (17/03) kemarin.
Akibatnya truk yang dikemudikan David, warga Desa Rasabou Kecamatan Bolo tersebut terbalik hingga muatannya pun hancur berserakan. Truk tersebut dari Lombok dan hendak menurunkan muatannya ke area peternakan ayam potong di Kelurahan Dodu.
Anggota Polsek Rasanae Timur yang dipimpin Kapolsek IPTU SURATNO yang mengamankan kecelakaan tersebut, malah juga menemukan ratusan botol miras jenis Arak.
“Arak ini diangkut bersamaan dengan pakan ayam ternak ini. Saat diamankan polisi, masih dalam kondisi terbalik dan barang angkutannya tercecer di jalan raya,” jelas Kapolres Bima Kota melalui Kassubag Humas IPTU Jufrin.
Setelah dilakukan pengecekan pihak Polsek lanjut Jufrin, selain ditemukan pakan ayam juga terdapat 17 kardus miras serta dan tiga dus lainnya yang tercecer di jalanan.
“Total seluruhnya berjumlah 392 Botol yang dikemas dalam botol bekas air mineral minuman keras jenis Arak,” rincinya.
Kini barang bukti berupa miras jenis arak tersebut langsung diamankan ke Polsek Rasanae Timur untuk dilakukan pengembangan. (BE09)
