Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Harga Jagung Merangkak Naik

Bima, Bimakini.– Harga jagung merangkak naik per-hari ini, Senin (12/4/2021), di Kabupaten Bima. Harga jagung kering dari semula Rp. 4.000/Kg dan jagung basah Rp. 2.900/Kg, naik menjadi Rp. 4.350 dan Rp. 3.025.

“Harga jagung kering dengan kadar air 17 persen Rp. 4.350, sedangkan harga jagung basah dengan kadar air 28 persen sebesar Rp. 3.025,” ujar Humas PT. Santosa Utama Lestari, Moch Isnaini.

Isnaini menjelaskan, harga jagung kapan saja dapat berubah, tergantung standar harga nasional. Kondisi saat ini, penerimaan didominasi jagung basah mengingat kemampuan mesin hanya 30 ton per hari.

“Hingga saat ini diperkirakan 1000 ton jagung yang masuk. Yakni, campuran jagung basah dan kering,” tuturnya.

Dijelaskannya, untuk hari ini penerimaan jagung dibatasi 80 mobil. Hal itu karena besok masuk hari libur.

“Karena masuk bulan puasa, hari ini penerimaan jagung ditutup pukul 16.00 Wita. Biasanya dibuka hingga pukul 20.00 Wita,” katanya.

Dia berharap, harga jagung tetap stabil, sehingga para petani dapat mencicipi harga yang memadai.

“Alhamdulillah, harga jagung tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Dulu harga jagung kering hanya Rp 2.900 hingga Rp. 3.000. Sekarang harga jagung sangat tinggi,” tutupnya. KAR

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Hasil operasi pekat rinjani 2024 yang dilaksanakan mulai 26 Februari hingga 10 Maret 2024 berhasil diungkap sejumlah kasus. Diantaranya, tiga kasus...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Polres Bima Kota berhasil mengungkap kasus peredaran uang palsu dalam jumlah besar. Rp 180 juta uang palsu dalam pecahan seratus ribu...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Satuan Reskrim Polres Bima Polda NTB kembali berhasil mengungkap Tindak Pidana Illegal Logging, pada Rabu (06/03/24) siang lalu. Polisi pun langsung menetapkankan dua...

Ekonomi

Bima, Bimakini.-Bagi anda yang pusing kelamaan menunggu daftar tunggu haji yang kian lama, bahkan hingga puluhan tahun lamanya, kini ada tawaran paket haji khusus...