Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Alami Kanker Payudara, IRT Asal Woha Butuh Bantuan

Ibu Salmah saat ini menjalani perawatan.

Bima, Bimakini.- Nahas dialami Salmah (56) asal RT 06 RW 03 Dusun Beringin, Desa Nisa, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima. Pasalnya, berdasarkan diagnosa dari pihak medis beberapa hari lalu dirinya mengetahui mengidap kanker payudara.

Kesembuhan menjadi impian yang sangat diharapkan seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) asal Dusun Beringin itu, namun semua itu hanya cerita karena kendala biaya. “Sembuh dari rasa sakit ini menjadi impian, tapi apa daya biaya tidak ada,” ujar Salmah, Sabtu (8/5).

Salmah berharap, penyakit dialaminya dapat diobati secara medis, yakni menunggu belas kasih atau uluran tangan dari para dermawan maupun pemerintah. “Saya memiliki BPJS dan masih aktif, tapi kalau sudah dirawat inap di Rumah Sakit membutuhkan biaya makan, minum dan lainnya,” terangnya.

Keluarga Salmah, Ahmad mengatakan, saat ini tidak ada yang dapat diandalkan, suaminya tidak memiliki pekerjaan tetap. Sehingga biaya untuk makan dan minum saja susah, apalagi untuk membiayai pengobatan istrinya.
“Pekerjaan suaminya hanya serabutan, saat ini sedang sakit. Sehingga menambah penderitaan dirasakan ibu dua anak itu,” ucap Ahmad dengan sedih.

Sambungnya, saat ini Salmah dirawat di Puskesmas Woha, yakni tanpa pendampingan suami karena sedang sakit dan mengobati secara tradisional di rumah. “Kondisi Ibu Salmah sangat memprihatikan, sudah tidak memiliki biaya untuk berobat lanjut. Sang suami tidak dapat memberikan pendampingan lantaran sakit,” kisahnya.

Jika ada yang berkenan membantu Ibu Salmah, tambahnya, dirinya menyarankan dapat mengirim uang seikhlasnya melalui Norek BNI 0334157792 AN: Ibrahim dan slip/struk bisa dichat melalui Nomor Handphone 082342948775,” pintanya. KAR

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini. – Musibah dialami Aisah (15) asal Dusun Mawar Desa Tambe Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Rabu (13/07/2022). Seorang gadis asal desa tersebut alami...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Ibu Rumah Tangga (IRT) asal RT 07 RW 04 Desa Rato, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, Siti Mariam binti Yasin (40) yang mengidap...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Kepala Desa (Kades) Lewintana, Kecamatan Soromandi, Bima, Hidayat, S. Sos menyatakan siap membantu warganya Dediansyah, yang mengalami bocor ginjal untuk mendapatkan perawatan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sebelumnya diberitakan seorang warga Desa Nggembe, Kecamatan Bolo, Bima Dediansyah (34) keluar dari rumah sakit lantaran tidak memiliki biaya. Hal itu dibantah...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sembuh dari penyakit adalah impian semua orang. Namun kalimat itu ibarat mimpi karena keterbatasan biaya menjadi kendala. Halnya dialami Dediansyah (34) warga...