Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Ketua DPRD Dompu Dinilai tidak Paham Pembentukan Pansel Sekda

Kurnia Ramadhan, SE

Dompu, Bimakini. – Ketua Partai Gerindra Kabupaten Dompu, Kurnia Ramadhan, SE., menanggapi serius sorotan dan kritikan Ketua DPRD Dompu, Andi Bachtiar A.Md, Par., soal Panitia Seleksi (Pansel) pengisian jabatan Sekretaris Daerah (Sakda) yang hingga saat ini belum dibentuk Bupati Dompu, Kader Jaelani.

“Ketua DPRD jangan hanya bisa menuntut kalau tidak mengerti, tapi lakukan pengawasan terkait pengisian jabatan tinggi lingkup Pemda Dompu dengan cara mendorong Pemda Dompu agar berkoordinasi dengan KASN,” kata Ketua Partai Gerindra Kabupaten Dompu, Kurnia Ramadhan, SE., dalam tulisannya yang diterima media ini, Kamis (24/6/2021) malam.

Kata dia, Bupati Dompu selaku penjabat pembina kepegawaian (PPK) tidak serta merta dapat membentuk Pansel tanpa rekomendasi rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Hal tersebut dipertegas dalam Peraturan KASN nomor 2 tahun 2017 yang menyebutkan bahwa, dalam melaksanakan pengawasan, KASN berwenang memberikan rekomendasi kepada Pejabat Pembina Kepegawaian dalam hal pembentukan panitia seleksi pengumuman jabatan yang lowong; pelaksanaan seleksi; dan pengusulan nama calon.

Disebutkannya, pembentukan Panitia Seleksi (Pansel) dalam seleksi pengisian jabatan pemimpinan tinggi seperti Sekda, sebagaimana ketentuan Petaturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI nomor 3 tahun 2014 bahwa, Panitia Seleksi (Pansel) dibentuk oleh Pejabat Pembina Kepegawaian di
Instansi Pusat dan Instansi Daerah dengan berkoordinasi dengan KASN.

“Sudahkan DPRD melakukan fungsi pengawasan, minimal bertanya kepada pejabat terkait secara teknis upaya dan langkah-langkah Pemda dalam melakukan koordinasi dengan KASN,” tanya mantan anggota Dewan yang juga Ketua Partai Pengusung Bupati AKJ – SYAH ini.

“Ini penting dilakukan oleh teman-teman DPRD dalam mendorong Pemda untuk melakukan koordinasi dengan KASN terkait kebutuhan pelaksanaan pengisian jabatan pimpinan tinggi dalam lingkup Pemda Dompu,” sambungnya lagi. AZW

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

Dompu, Bimakini. – Lomba debat Bahasa Inggris tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang diselenggarakan DPD II KNPI Kabupaten Dompu, akhirnya dimulai. Kegiatan itu...

Berita

Dompu, Bimakini. – Guna memperingati Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Dompu bersama organisasi wartawan dan insan pers melakukan silaturrahmi di aula...

Ekonomi

Dompu, Bimakini. – Ketua DPRD Kabupaten Dompu, Andi Bachtiar., meminta agar pihak PT Sumbawa Timur Mining (STM) terbuka dalam pengelolaan tambang di Desa Hu’u,...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Kinerja Pemerintahan Bupati dan Wakil Kabupaten Dompu, Kader Jaelani dan H Syahrul Parsan, ST, MT., (AKJ – SYAH) disorot dan dikritik...

Peristiwa

Dompu, Bimakini.- Setelah didesak dan dituntut mahasiswa, DPRD Kabupaten Dompu akhirnya sepakat tolak Undang-undang Omnibus Law Cipta Kerja yang disahkan DPR RI. Penolakan itu...