Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Korban Laka Lantas di Labu Bili Meninggal Dunia

Korban lakalantas dirujuk ke RSUP Mataram.

Bima, Bimakini.- Korban laka lantas tunggal di jalan lintas Kecamatan Sanggar – Tambora Kabupaten Bima,  A Haris meninggal dunia, Rabu (2/6) di RSUP Mataram. Kecelakaan sebelumnya terjadi di Labu Bili Desa Oi Katupa Kecamatan Tambora.

Warga Dusun IV Desa Rasabou, meninggal sekitar pukul 17.50 Wita. Sebelumnya korban laka lantas tersebut dirujuk ke RSUP NTB, Selasa (1/6/2021), sekitar pukul 18.45 Wita.

Korban laka lantas tersebut tiba di RSUP NTB, sekitar pukul 06.30 Wita langsug masuk di ruangan IGD.

“Beberapa saat tiba di RSUP NTB, A Haris Hasan lansung dibawa ke ruangan IGD,” ujar Diana keluarga dekat A Haris Hasan di Mataram, saat dikonfirmasi melalui selulernya, Rabu (2/6/2021), sekitar pukul 18.50 Wita.

Kata Diana, sekitar pukul 11.00 Wita, pasien laka lantas tersebut dipindahkan ke ruangan CT Scan dan dua jam setelah itu dipindahkan ke ruangan IGD.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Hasil ST Scan tidak ada ganguan di kepala, tapi ada masalah di paru – paru ,” tuturnya kutip kata dokter RSUP NTB.

Lanjutnya, karena ada gangguan di paru – paru, pasien harus dipasang selang untuk pernapasan. “Kata dokter harus dipasang selang untuk pernafasan, tapi tidak diketahui pasti, apakah sudah dipasang selang atau tidak karena setelah komunikasi itu saya tidak masuk di ruangan IGD,” jelasnya.

Saat ini, sebut Diana, pihak RSUP NTB sedang mengurus kepulangan jenazah.

“Belum ada kejelasan kapan jenazah dipulangkan, yang jelas saat ini sedang diurus segala sesuatunya,” ungkapnya. KAR

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Sebuah mobil pickup mengalami kecelakaan tunggal di tanjakan Wadu Pa’a Desa Kananta Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Rabu...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Kecelakaan lalu lintas terjadi, Selasa (18/7/2023) di Jl. Soekarno Hatta, Kelurahan Monggonao, Kecamapatan Mpunda, Kota Bima. Kecelakaan melibatkan sepeda motor dan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Seorang sopir mobil angkot nyaris menjadi bulan-bulanan warga, lantaran menabrak dua bocah yang masih duduk di sekolah dasar pada Selasa 27 Mei...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Dua orang tewas dan satu orang mengalami luka-luka hingga terpaksa dilarikan ke rumah sakit terdekat, akibat kecelakaan lalu lintas yang terjadi di...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Diduga karena rem sepeda motor blong, Mira (50 tahun) pengendara asal Desa Nggembe, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, alami kecelakaan. Sepeda motor yang...