Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Bupati Bima Diminta Perioritaskan Tanah Eks Jaminan untuk Kades dan Perangkat Desa

Forum Kepala Desa Kabupaten Bima.

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE diminta perioritaskan tanah eks jaminan untuk Kepala Desa (Kades) dan perangkat desa. Permintaan itu disampaikan Ketua Forum Kades Kabupaten Bima, Mayor Abdul Majid SH di Desa Monggo, Rabu (28/7/2021).

Kata Mayor, permintaan tersebut berdasarkan hasil rapat dengan seluruh Ketua Forum Kades tiap kecamatan.

“Kepengurusan Forum Kades Kabupaten Bima sepakat, bahwa semua tanah eks jaminan digarap oleh Kades dan perangkat desa,” tutur Kades Monggo itu.

Sambungnya, jika Bupati Bima mengindahkan harapan semua Kades dan perangkat desa. Maka kita akan bikin komitmen bersama soal pembayaran.

“Kita akan membayar tanah eks jaminan sesuai harga yang tentukan oleh Pemerintah Kabupaten,” jelasnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Terkait masalah ini secepatnya akan bertatap muka dengan Bupati Bima dan unsur yang berkompeten.

“Saat ini kita sedang konsolidasi, selanjutnya akan datangi Bupati Bima,” ungkapnya.

Kades Teke Kecamatan Palibelo, Hidayat mengungkapkan, sejatinya jabatan Kades adalah jabatan politik yang setiap saat melayani masyarakat, sehingga membutuhkan biaya yang sangat banyak.

“Gaji kita hanya Rp. 3 juta, tentu tidak berbanding lurus bentuk pelayanan yang membutuhkan biaya yang sangat banyak,” terangnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Disampaikannya, gaji Kades yang diterima tiap bulannya tidak sesuai kebutuhan yang dihadapi. Seperti banyaknya kegiatan kemasyarakatan yang setiap saat butuh anggaran.

“Setiap bulan banyak kegiatan kemasyarakatan seperti Mbolo Weki dan lainnya, semua itu butuh biaya yang besar. Nah, jika tanah jaminan kembali digarap oleh Kades tentu sangat membantu kebutuhan di lapangan,” ucapnya.

Senada dengan yang lain, Kades Sakuru, Suharto mengatakan, Bupati Bima harus mengakomodir permintaan ini. Sehingga membantu meringankan kebutuhan Kades ketika ada kegiatan kemasyarakatan.

“Gaji kita sebesar Rp. 3 juta, angka itu tidak cukup dengan banyaknya kebutuhan,” singkatnya. KAR

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Jumlah tanah Pemerintah Daerah Kabupaten Bima yang dilelang melalui Badan Pengelola Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) yaitu 1.588 paket dengan luas...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Proses pelelangan tanah eks jaminan di Kabupaten Bima Tahun 2021 tidak transparan. Betapa tidak, penawar teringgi kalah, hal itu diduga kuat terjadi...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Pengumuman para pemenang tender tanah eks jaminan aparat desa dan tanah cadangan pembangunan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima musim tanam Tahun 2020...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Pengumuman para pemenang tender tanah eks jaminan aparat desa dan tanah cadangan pembangunan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima musim tanam Tahun 2020...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Tanah Eks jaminan aparat desa dan tanah cadangan pembangunan milik Kabupaten Bima musim tanam 2020-2021 mulai dilelang, Senin (2/11) lalu. Pelelangan tersebut...