Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

TNI – Polri Perketat Prokes di Terminal Hingga Pasar di Dompu

Pengawasan Prokes di Terminal Dompu.

Dompu, Bimakini. – Sejak diterapkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Kabupaten Dompu.

Aparat gabungan TNI – Polri, Tim Satgas Covid-19, Dinas Perhubungan dan Sat Pol PP menyasar Terminal hingga pasar Ginte, Kelurahan Kandai Dua dan pasar Wodi Kecamatan Woja, Sabtu (10/7/2021).

Mereka melakukan operasi Yustisi PPKM Mikro Darurat Covid-19. Dalam operasi tersebut, tim membagikan masker dan memberikan imbauan serta teguran kepada penjunjung terminal dan pasar yang tidak mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.

“Kegiatan ini dilaksanakan menidaklanjuti PPKM Darurat Jawa – Bali. Dengan demikian Provinsi NTB juga menindaklanjuti dengan melaksanakan PPKM mulai 08 Juli 2021 sampai 1 Agustus 2021, dan menetapkan Terminal Ginte sebagai lokasi pos tetap PPKM Darurat. Disini diperketat karena Terminal Ginte sebagai posko PPKM Darurat Covid-19,” ujar Wakapolres Kompol Abdi Mauluddin, S.Sos.

Dikatakannya, hal itu dilakukan untuk pengendalian penyebaran Covid-19. Mengingat jumlah warga yang terpapar saat ini meningkat. Selain itu juga melaksanakan penyekatan dan pemeriksaan terhadap masyarakat yang memasuki wilayah Kabupaten Dompu.

“Kegiatan PPKM Darurat ini juga dilaksanakan dengan sasaran kegiatan masyarakat dalam jumlah banyak seperti pasar, perkantoran dan sekolah,” uraiannya.

“Ada 3 regu yang bertugas. Regu 1 melaksanakan kegiatan patroli keliling pasar Ginte dan menghimbau masyarakat serta mensosialisasikan PPKM Darurat. Regu 2 patroli di perkantoran serta sekolah-sekolah. Sementara regu 3 melaksanakan opetasi Yustisi dengan melakukan penyekatan terhadap masyarakat pengendara yang memasuki wilayah Dompu,” jelasnya. AZW

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Penerapan Protokol Kesehatan (Prokes Status) di tengah Pandemi Covid-19 masih terus digaungkan kepada masyarakat Bima umumnya. Bhabinkamtibmas Desa Tambe Polsek Bolo, Bripka...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Presiden RI Joko Widodo kerap mengimbau warga masyarakat untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 di masa pandemi seperti saat ini. Namun...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Meskipun anda telah divaksin baik tahap satu dan tahap dua, tidal lantas mengabaikan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19. Malah diimbau agar tetap...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Status PPKM Mikro yang masih diberlakukan di wilayah Kota Bima, membuat Polres Bima Kota kian intens menggelar razia penerapan Protokol Kesehatan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Menjelang Kejuaraan Dunia Superbike atau bernama resmi FIM MOTUL Superbike World Championship (WSBK) Mandalika tahun 2021, Kapolres Bima AKBP Heru Sasongko S...