Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Dinas Damkar Kota Bima Imbau Warga Waspada Musibah Kebakaran

Amiruddin Iba, SSos

Kota Bima, Bimakini.- Musim kebakaran terjadi dalam dua hari terakhir. Pemkot Bima melalui Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bima imbau masyarakat untuk waspada dan hati-hati terjadinya kebakaran.

Sekretaris Dinas Damkar Kota Bim, Amiruddin Iba S.Sos menyampaikan pada masyarakat untuk waspada dan hati-hati terjadinya musibah kebakaran terjadi belakangan ini.

Masyarakat diimbau untuk selalu waspada. Sebelum meninggalkan rumah agar terlebih dahulu memastikan kondisi rumah aman, terutama kompor dan listrik bisa memicu munculnya kebakaran agar dapat di pastikan aman.

Termasuk meminimalisir aktivitas terhadap bahan- bahan yang mudah memicu terjadinya kebakaran. “Sebelum tinggalkan rumah, pastikan cek semua yang dapat memicu munculnya kebakaran,” imbaunya.

Selain itu, kata Amiruddin jajarannya telah melakukan koordinasi dengan kelurahan untuk memastikan kontak dinas Pemadam Kebakaran dapat diakses oleh seluruh masyarakat, sehingga apabila muncul musibah kebakaran dapat secepatnya di laporkan sehingga dapat secepatnya dilakukan pemadam.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Untuk itu dirinya memberikan nomor kontak yang bisa dihubungi bila menjumpai terjadi kebakaran. “Pastikan kontak kami disimpan sehingga bila terjadi kebakaran dapat cepat di tindaklanjuti,” harapnya.

Masyarakat dapat langsung menghubungi kontak (0374) 6644372 , 082339446028 atau 082340444476. (BE06)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Satu unit rumah di Desa Lanta, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima terbakar, Minggu malam 7 April 2024 Pukul 21.30 Wita. Kebakaran diduga akibat...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sebanyak 13 unit rumah di Desa Sangia, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima terbakar, Sabtu 6 April 2024 sekitar pukul 10.15 Wita. Kebakaran terjadi...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.-  Satu unit rumah  terbakar di Lingkungan Bara Barat RT 14 RW 05 Kelurahan Paruga, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima, Kamis dini...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Dua unit rumah di Desa Belo Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima terbakar, Rabu sore (1/11/2023). Pemilik rumah merupakan adik kakak, masing-masing Rostina (45)...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pemerintah Kota Bima memberikan bantuan bagi korban kebakaran di Dusun Ponggu, Desa Monta Baru, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Kebakaran itu menyebabkan...