Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Dua Korban Pembacokan yang Dirujuk ke RSUD Bima Butuh Darah

Korban yang sedang mendapat penanganan medis.

Bima, Bimakini.- Dua warga RT 07 Desa Sondosia, Kecamatan Bolo, Bima, Yeni (20) dan Mul (16) korban yang dibacok oleh Sukardin (52) saat ini dirawat medis di IGD RSUD Bima sangat membutuhkan darah. Kondisi dua korban tersebut sangat memprihatinkan karena mengalami luka dibeberapa bagian tubuh yang sangat parah.

Warga Desa Sondosia, Jul mengatakan, saat ini kondisi dua korban tersebut sangat parah dan membutuhkan pertolongan darah A.

“Kedua korban harus dioperasi dan butuh bantuan darah A,” ujar Jul melalui selulernya.

Sambungnya, untuk mendapatkan darah, dirinya sudah menghubungi berbagai lembaga dan lainnya. Namun sampai saat ini belum ada stok darah yang didapat, sehingga operasi diundur.

“Semoga secepatnya ada yang mau mendonor darah untuk para korban. Sehingga secepatnya dapat dioperasi,” terangnya.

Sementara berdasarkan pantauan, korban yang tewas dibacok atas nama Ante (14), jenazahnya masih disemayamkan di kediamannya. Begitu pun jenazah pelaku, saat ini belum dimakamkan sembari menunggu proses penggalian kubur. KAR

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Personel Polsek Bolo Polres Bima berhasil mengamankan terduga pelaku penganiayaan di Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima Rabu 24/05/23 pukul 01.30 Wita...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-BM alias EF, pria 32 tahun warga Desa Tambe, Kecamatan Bolo Kabupaten Bima ini, nekat membacok pria sesama kampungnya berinisial MD, 48 tahun,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Kepolisian Sektor Parado Polres Bima berhasil mengamankan terduga pelaku penganiyayaan di Desa Parado Rato Kecamatan Parado Kabupaten Bima, Selasa 25/04/23 sekira pukul 03.20...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Setelah mengamankan sebanyak empat orang sebagai pelaku kasus pembunuhan seorang anggota Pol PP di Desa Tolouwi Kecamatan Monta Kabupaten Bima Senin lalu, polisi...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Upaya Kepolisian Resor Bima memburu para terduga pelaku penganiayaan di Desa Tolouwi yang menyebakan korbannya meninggal dunia, membuahkan hasil. Gerak cepat Tim...