Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Pohon Besar Tumbang Menutupi Jalan di Dusun Nggeri Desa Kananta

Pohon tumbang yang halangi jalan.

Bima, Bimakini.- Pohon asam berukuran besar tumbang di tengah jalan sebelum melintasi tanjakan Dusun Nggeri Desa Kananta Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima, Senin (8/11/2021) pagi.

Pantuan media ini, pohon itu tumbang karena kelihatannya akar sudah rapuh. Selain itu, tanahnya sudah longsor karena basah terkena hujan.

Belum diketahui jelas kapan pohon itu tumbang, tapi keadaan pohonnya masih terlihat hijau seperti baru tumbang. Karena lokasi tumbangnya berada jauh dari pemukiman warga, terlihat belum ada yang bersihkan.

Sementara akibat tumbangnya pohon itu, jalan raya tertutup dan pengguna jalan terpaksa buka jalan baru dan sengat sempit dipinggir dekat pagar petani.

Lokasinya, bila melintas dari Kantor Camat Soromandi menuju tanjakan Dusun Nggeri, sangat dikhawatirkan keselamatan pengguna jalan. Selain dari pohon menutupi jalan, lokasi tumbangnya berada pas tikungan turun dari tanjakan Nggeri.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Karena keadaan itu, bila pengguna jalan turun dari tanjakan mengendarai motor atau mobil dengan kecepatan tinggi, pastinya akan terkejut dan mungkin sampai tidak terkendali. Artinya, keselamatan pengguna jalan sangat dikhawatirkan.

Untuk itu, Pemerintah Desa Setempat, Pemerintah Kecamatan maupun Kepolisian, sangat diharapkan ambil tindakan cepat agar untuk keselamatan pengguna jalan. ILY

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Cuaca ekstrem yang disertai hujan deras dan angin kencang menyebabkan beberapa pohon tumbang di beberapa wilayah Kota Bima. Personel Polres Bima...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.-  Hujan deras dan angin kencang yang terjadi Selasa 28 November 2023, menyebabkan sejumlah pohon tumbang. Warga dan aparat kepolisian pun gotong...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Naas menimpa Muhsin Gani warga Lingkungan So Ati Kelurahan Kolo, Jum’at malam (19/2). Rumah panggung milik ya hancur setelah tertimpa pohon...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Akibat hujan disertai angin kencang, Rabu (9/12) siang pukul 14.30 Wita, sejumlah dahan dan pohon tumbang dibeberapa lokasi. Salah satunya di...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Ahad siang (2/2) sekitar pukul 15.00 Wita, pohon mangga di depan kantor Pemkot Bima tumbang. Akibatnya menimpa kabel jaringan listrik tegangan...