Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Dr Juwaidin Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Umum Percasi Kabupaten Bima

Pengurus Percasi Kabupaten Bima.

Bima, Bimakini.- Putra Kelahiran Kecamatan Wera, Dr Juwaidin H Ismail, secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Umum Persatuan Catur seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bima Periode 2022-2026. Kepastian itu diperoleh dari hasil Musyawarah Kabupaten (Muskab) Prercasi Kabupaten Bima yang digelar di Cafe Valcao Soncotengge Kota Bima, Kamis (16/12).

Muskab itu dibuka Ketua Harian Percasi NTB, Dr Raihan dan dihadiri Sekretaris KONI Kabupaten Bima, Ahmad, SP, M. Si dan Ketua Umum Percasi demisiner, Adhar, S. Pd, M. Pd, serta puluhan pecatur Kabupaten Bima sebagai peserta Muskab.

Ketua Percasi Kabupaten Bima terpilih, Dr Juwaidin, mengatakan, amanah dan kepercayaan yang diberikan melalui hasil musyawarah dan mufakat ini memang berat untuk dipikul, apalagi hasil perjuangan Ketuam Percasi sebelumnya berhasil mengoleksi prestasi yang membanggakan dalam Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) NTB dengan raihan medali emas terbanyak untuk Kabupaten Bima. Namun, tugas itu akan lebih ringan jika diperjuangkan secara bersama.

“Semoga dalam kepengurusan ini Percasi Kabupaten Bima bisa menemukan anak-anak berbakat sebagai mutiara emas pengganti kehebatan pecatur senior mereka, ” Ujarnya saat menyampai sambutan singkat sebagai Ketua terpilih.

Pejabat di Dinas Dikpora Kabupaten Bima ini punya misi ingin membina anak-anak berbakar lewat dunia pendidikan. Dibina untuk menguasai tekhnik bermain catur dengan benar dan bisa mengikuti berbagai pertandingan sesuai tingkatan umur mereka.

Usai Muskab langsung ada kejuaraan Catur mini dan jawabannya Yeyen, pecatur perempuan yang pernah mewakili NTB di PON Jayapura tahun ini. (NAS)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Ada gebrakan baru dari jajaran pengurus baru Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bima. Apakah itu? Ketua Umum Percasi Kabupaten Bima, Dr...

Olahraga & Kesehatan

Mataram, Bimakini.- Yeyen Rarabafa, salah satu atlet Cabang Olahraga (Cabor) Catur Kabupaten Bima, berhasil mengalahkan Master catur Nasional, Baiq Fina Lestari asal Kota Mataram,...

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Selain Cabor SepeDa Motor dan Mua Thay berhasil sebagai juara umum, kini Cabang Olahraga (Cabor) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bima...

Olahraga & Kesehatan

Mataram, Bimakini.- Ketua KONI Kabupaten Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, mengunjungi pelatih dan atlet Cabor Persatuan Catur Indonesia (Percasi) Kabupaten Bima di Hotel...

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Cabang Olahraga (Cabor) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Bima, berhasil meraih dua medali emas, satu perak dan satu perunggu, pada Porprov...