Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Genjot Angka Vaksinasi, Dir Narkoba Polda NTB Turun Lapangan

Direktur Reserse Narkoba Polda NTB, Kombes Pol. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf S.I.K bersama anggota turun lapangan.

Bima, Bimakini.- Direktur Reserse Narkoba Polda NTB, Kombes Pol. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf S.I.K memantau langsung kegiatan vaksinasi di Desa Dena, kecamatan Madapangga, kabupaten Bima. Sabtu, (19/2/2022) Wita. Hal itu dilakukan Dir Narkoba Polda NTB dalam rangka menggenjot angka vaksinasi.

“Saya ditugaskan back up vaksinasi di Madapangga, termasuk di wilayah Tambora dan Sanggar. Sehingga harus turun langsung untuk memastikan kegiatan vaksinasi,” ujar Dir Narkoba Polda NTB, Kombes Pol. Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf S.I.K.

Kata Dir Narkoba, untuk pencapaian target, kita harus menyusun strategis. Yakni di tiap desa akan kita bagi – bagi door prize, atau kita akan berikan uang transportasi.

“Pokoknya target harus diatas 75 persen. Itu target tiap desa,” ucapnya.

Sambungnya, kegiatan vaksinasi akan berlangsung hingga malam. Hal itu karena masyarakat petani belum pulang dari sawah.

“Info dari Pemdes masyarakat petani masih ada di sawah. Sehingga kegiatan ini dilaksanakan sampai malam hari,” terangnya.

Kades Dena, Abdul Haris mengapresiasi langkah yang dilakukan Dir Narkoba dalam upaya genjot angka vaksinasi. Terkait hal ini kita ikut berpartisipasi yakni mengumumkan dengan menggunakan alat pengeras suara lewat masjid dan mushalla.

“Kita sudah umumkan di masjid dan mushalla. Bahwa vaksinasi dilakukan hingga malam,” ucap Kades.

Dia berharap, masyarakat datang ke kantor desa untuk vaksin. Karena selain Dir Narkoba juga akan bagi – bagi uang untuk masyarakat yang vaksin,” tutup Kades Dena. KAR

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Dit Binmas Polda NTB menggelar kegiatan sosialisasi dengan tema “Bahaya Faham Intoleransi, Radikalisme, Terorisme, dan Faham Anti Pancasila.” Acara ini diadakan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- “Perlu kesadaran dan tanggung jawab bersama untuk tetap menjaga situasi harmonis dan damai,” ungkap Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) NTB Irjen. Pol. Drs. Djoko...

Peristiwa

Bima, Bimakini.-Kepala Kepolisian Resor Bima Kabupaten, AKBP Heru Sasongko SIK, menghadiri sosialisasi anggaran Dipa tahun 2023 untuk tata kelola kerja Polres Bima Kabupaten. Kapolres...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Kepala Kepolisian Resor Bima Polda NTB, AKBP Heru Sasongko SIK, memimpin rapat evaluasi untuk menganalisa asistensi penguatan Bhabinkamtibmas di jajaran Polres Bima. Kegiatan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Kepolisian Resor Bima, kini memindahkan sebanyak 10 orang anggota massa aksi dari Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Monta Selatan Menggugat atau AMANAT, ke Mapolda...