Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Polres Bima Kota Beri Reward ke Belasan Anggotanya yang Sukses Capai Vaksinasi

Kapolres Bima Kota, AKBP Henry Novika Chandra, SI, MH saat memberikan penghargaan kepada anggotanya.

Kota Bima, Bimakini.-Polres Bima Kota Nusa Tenggara Barat, memberikan reward atau apresiasi kepada belasan anggotanya, yang sukses mencapai target capaian Vaksinasi Covid-19.

Reward diberikan dan serahkan langsung Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra S IK, kepada para Pamatwil Polsek, Kapolsek, dan Para Bhabinkamtibas, melalui apel khusus di Mapolres Bima Kota, Senin (25/10) pagi.

“Selamat kepada rekan-rekan Perwira dan Bhabinkamtibmas yang sudah menjalankan tugas percepatan Vaksinasi dengan baik,” ujar Henry saat memberikan sambutan nya Senin pagi.

Lebih lanjut ia menekankan jika pemberian reward dan juga punishment ini adalah bentuk apresiasi sekaligus teguran kepada anggotanya dalam melaksanakan tugasnya selama vaksinasi Covid-19.

“Tolak ukurnya pemberian Reward dan Punishment atas Harkamtimbas dan juga capaian Vaksinasi,” ulasnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ia mengharapkan kepada para perwira mempunyai planning dengan berbagai macam kerja sama antara instansi terkait untuk membantu kebijakan pimpinan.

Dalam upacara tersebut para Kabag Polres Bima Kota, Kasat, Kasi, para Kapolsek dan jajaran Polres Bima Kota. Para Bhabinkamtibmas Polres Bima Kota dan lainnya.

Sementara itu salah satu penerima reward, Bhabinkantibmas Kelurahan Bripka Ramlin mengaku cukup bangga dan kian termotivasi dengan adanya reward ini. Terlebih ia menerima reward ini karena tercatat memiliki pencapain paling banyak yang membawa masyarakat nya untuk di vaksin.

“Alhamdulillah sekali dapat penghargaan ini. Semoga makin termotivasi dan masyarakat juga makin sadar akan vaksinasi ini. Karena terbukti sehat dan kuat di tengah Pandemi Korona gini,” pungkasnya dengan raut bahagia. IKR

Iklan. Geser untuk terus membaca.
Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Untik mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta memastikan kenyamanan tempat ibadah, Polres Bima Kota beserta Polsek jajaran menggelar kegiatan bakti...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Opsnal Polsek Rasanae Barat (Rasbar) Polres Bima Kota kembali berhasil menggagalkan upaya peredaran minuman keras (Miras) di wilayah hukumnya. Kali...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.-  Personel Polres Bima Kota berhasil mengungkap tindak pidana penyalahgunaan pengangkutan atau niaga bahan bakar gas bersubsidi di RT 01 RW 01...

Hukum & Kriminal

Kota Bima,  Bimakini.- Personel Polsek Rasanae Timur melakukan langkah preventif dengan melaksanakan Patroli Dialogis sebagai upaya antisipasi terjadinya tindak pidana, konflik sosial, dan gangguan...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Personel Turjawali Sat Samapta Polres Bima Kota Polda NTB telah melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi warga dan memberikan imbauan serta pesan-pesan...