Connect with us

Ketik yang Anda cari

NTB

Gubernur NTB: Pasokan Listrik di Event Internasional Harus Aman

Mataram, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, mewanti-wanti sekaligus mengingatkan agar pasokan dan keamanan listrik di berbagai event Nasional dan Internasional yang akan digelar di Provinsi NTB harus aman.

Hal tersebut disampaikan Gubernur NTB saat silaturahmi dengan pejabat lama General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, Lasiran, dan pejabat baru Sudjarwo, Jum’at (28/1/2022), di ruang kerjanya.

“Banyak event di NTB, ada MotoGP, MXGP, IATC dan WSBK, maka listrik harus tetap menyala, tetap aman dan terjaga,” pesan Gubernur.

Menurut Gubernur,  ketersediaan listrik menjadi salah satu hal yang paling vital, guna mendukung suksesnya berbagai kegiatan tersebut.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Pak manager, mohon untuk di dukung berbagai event internasional tersebut,” tambah Doktor Ekonomi Industri tersebut.

Adanya Internasional event di NTB, juga menjadi etalase nasional. Seluruh perhatian tertuju ke NTB, jadi harus dipersiapkan semua fasilitas dan infrastrukturnya.

Sementara itu, Lasiran yang sebelumnya menjabat General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, mengatakan bahwa kedatangannya untuk pamitan, sehubungan dengan pergantian jabatan dijajarannya.

“Terimakasih pak Gubernur atas sinergi dan kerjasama selama ini, saya izin pamitan,” kata pria yang akan menjabat sebagai General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Namun, disampaikannya bahwa untuk pasokan listrik menjelang tes pramusim MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika pada 13-15 Februari 2022, sudah aman.

Berbagai infrastruktur ketenagalistrikan di sejumlah lokasi untuk mendukung keandalan pasokan listrik telah siap.

Sedangkan General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB yang baru, Sudjarwo, mengatakan akan meneruskan berbagai prestasi dan program pimpinan terdahulu. Termasuk, memastikan listrik aman di NTB.

“Untuk itu, mohon dukungan pak Gubernur, untuk melanjutkan tugas manajer lama Pak Lasiran,” tutup alumni ITS Surabaya tersebut. PUR

Iklan. Geser untuk terus membaca.
Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Peristiwa

Jakarta, Bimakini.- Keterbukaan masyarakat Sumbawa sudah dikenal sejak dahulu. Ini dibuktikan dengan banyaknya etnis yang membentuk Tau Samawa (orang Sumbawa) Demikian disampaikan Sultan Sumbawa...

Opini

Oleh : Munir Husen (Dosen Universitas Muhammadiyh Bima) Pilkada 2024 termasuk Kota Bima menjadi trending topic, momentum bagi demokrasi di tingkat lokal, partisipasi masyarakat...

Olahraga & Kesehatan

Jakarta, Bimakini.-  Atlet Karate Akademi Seni-Beladiri Indonesia (ASKI) Kota Bima, Lalu Alden Dzakwansyah, harus mengakui keunggulan Atlet Karate Provinsi Jawa Tengah, Fahmi Afif Rasyad...

Olahraga & Kesehatan

Jakarta, Bimakini.- Lalu Alden Dzakwansyah, Atlet Karate ASKI Provinsi NTB berhasil tembus final pada Kejuaraant Nasional Karate ASKI yang berlangsung di Gelanggang Olah Raga...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Seorang pria berinisial SR (40) asal Desa Buncu, Kecamatan Sape, harus menghadapi proses hukum karena dugaan kasus pengedaran narkoba jenis sabu....