Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Rayakan HUT RI, SDIT Insan Kamil Lomba Hias Tumpeng Antarkelas

Juri yang juga Kepala SDIT Insan Kamil sedang memberikan penialaian.

Juri yang juga Kepala SDIT Insan Kamil sedang memberikan penialaian.

Kota Bima, Bimakini.com.- Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Insan Kamil Kota Bima tak pernah sepi ide dan kreatifitas untuk merangsang murid-muridnya. Memeriahkan HUT Kemerdekaan ke 71 Republik Indonesia tahun ini, SDIT Insan Kamil mengadakan lomba menghias nasi tumpeng untuk antarkelas yang dilaksanakan Selasa, 16 Agustus 2016. Seluruh siswa menyambut antusias dan suka cita lomba tersebut. Bukan hanya para siswa, orang tua pun turut serta hadir sebagai suporternya.

 

Suasana siswa SDIT yang sedang mengikuti lomba menghias tumpeng HUT RI.

Suasana siswa SDIT yang sedang mengikuti lomba menghias tumpeng HUT RI.

Dua belas nasi tumpeng yang dilombakan ditampilkan dengan kekhasan masing-masing kelas. Nuansa merayakaan kemerdekaan sebagai thema, mendominasi tampilan nasi tumpeng. Hanya cara penempatan saja yang berbeda, tergantung pada kreatifitas masing-masing siswa. Ada yang memasang bendera merah putih di puncak tumpeng, adapula yang hanya memasang warna merah putih pada nampan, pinggiran atau pada corak ornamen penghias. Tulisan HUT Kemerdekaan RI yang menggunakan buah dan sayuran pun menghiasi nasi tumpeng kreasi anak-anak SDIT Insan kami ini.

Pada saat dilakukan penilaian oleh Kepala SDIT Insan Kamil dan Kepala TKIT Insan Kamil, siswa tidak hanya diam saja. Tetapi mereka menyambutnya dengan yel-yel masing-masing kelas. Yel yang mereka bawakan juga berbeda-beda. Apalagi setiap kelas telah diberi nama dengan kota-kota di Timur Tengah, seperti Samakrkand, Riyadh, Jedah, Madinah, Baghdad, dan lain-lain. Nama-nama ini sengahja dipilih oleh Insan Kamil untuk mengenalkan siswa dengan kota-kota di pusat peradaban muslim d Timur Tengah tersebut. Bukan hanya pandai dengan yel-yel yang merupakan identitas masing-masing kelas, tetapi juga para siswa ada juga yang pintar memromosikan karya mereka saat diberi penilaian. Ini juga menjadi poin tersendiri, di samping kekompakan penampilan siswa, cita rasa tumpeng, serta penampilan fisiknya.

Menurut Kepala SDIT Insan Kamil,  Erny Juhaenah, SP, kegiatan tersebut selain memeriahkan HUT RI ke 71 tahun 2016, juga sebagai sarana untuk merangsang kretaifitas anak-anak dalam menghias nasi tumpeng. ‘’Tujuan lainnya adalah untuk menumbuhkan kecintaan peserta didik terhadap negara kesatuan Republik Indonesia yang saat ini merayakan HUT ke 71,’’ ujarnya pada Bimakini.com.

Supaya lebih fair dan banyak yang juara, ada dua kategori perlombaan yaitu kelas atas dan dan kelas bawah. Untu kategori kelas bawah, juara pertama diraih oleh kelas 3 B, juara dua diraih oleh kelas 2 B, dan juara tiga diraih oleh 2 A. Selanjutnya juara empat diraih oleh kelas 3 A dan juara 5 diraih oleh kelas 1 B, serta juara 6 kelas 1A. Untuk kelas atas yaitu kelas di atas kelas 3, keluar sebagai juara pertama adalah kelas 6B, yang disusul oleh kelas 4 A juara dua, dan kelas 5B di posisi ke tiga. Juara keempat kelas 5A, dan juara ke-5, kelas 6A. (BK01)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

NTB

Mataram, Bimakini.- Kran ekspor Benih Bening Lobster (BBL) dibuka kembali melalui Permen KP Nomor 7 Tahun 2024. Ini artinya ada harapan pendapatan daerah akan...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima ingin menciptakan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima tahun 2024, yang menggembirakan. Untuk...

Jalan-jalan

IKAN Patin yang dalam bahasa latinnya disebut Pangasius merupakan jenis ikan konsumsi air tawar. Ikan patin memang tidak populer seperti salmon. Harganya juga tidak...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Untik mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta memastikan kenyamanan tempat ibadah, Polres Bima Kota beserta Polsek jajaran menggelar kegiatan bakti...

Peristiwa

Matram, Bimakini.- Keluhan terhadap Permen Kelautan dan Perikanan (KP) No 7 Tahun 2024 ternyata tidak hanya oleh DPD HNSI NTB. Tapi hampir seluruh stakeholder...