Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

HTI Dompu Desak Ahok Diproses Hukum

JUN: Anggota HTI Dompu saat menyuarakan aspirasi.

JUN: Anggota HTI Dompu saat menyuarakan aspirasi.

Dompu, Bimakini.- Anggota  Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Kabupaten Dompu menyuarakan aspirasi di depan kantor DPRD Dompu, jalan Soekarno-Hatta, Minggu (16/10). Mereka  menuntut agar Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok, segera diproses  hukum.  Aksi  dimulai sekitar pukul 09.00 WITA itu berlangsung damai.

Koordinator lapangan aksi HTI Dompu,  M Shaleh, SPd, menyatakan pernyataan Ahok tentang surah Al-Maidah 51 melukai perasaan umat Islam dan menghina Al-Quran. Kapolri RI didesak segera memroses kasus dugaan penistaan agama itu.

“Kami mengutuk keras penyataan Ahok itu,” teriak perwakilan massa.

Selain berorasi, massa HTI Dompu juga membagikan penyataan sikap dari HTI Pusat dan membawa spanduk  yang menyorot pernyataan Gubernur DKI itu.

Aksi  itu  dikawal  Satuan Dalmas Polres Dompu yang dipimpin  AKP Nusra. Aksi  menyita  perhatian masyarakat pada jalan yang  dilewati kendaraan dan juga warga sekitarnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Warga Dompu, Nurahman, mendukung aksi yang meminta Gubernur DKI itu  dihukum berat, apalagi   melecehkan umat Islam. “Sebagai orang Islam saya juga minta dia hukum,” katanya. (BK24)

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Untik mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta memastikan kenyamanan tempat ibadah, Polres Bima Kota beserta Polsek jajaran menggelar kegiatan bakti...

Peristiwa

Matram, Bimakini.- Keluhan terhadap Permen Kelautan dan Perikanan (KP) No 7 Tahun 2024 ternyata tidak hanya oleh DPD HNSI NTB. Tapi hampir seluruh stakeholder...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Opsnal Polsek Rasanae Barat (Rasbar) Polres Bima Kota kembali berhasil menggagalkan upaya peredaran minuman keras (Miras) di wilayah hukumnya. Kali...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Pemindahan tempat penahanan dari rumah tahanan Polres Dompu ke rumah tahanan Polda NTB terhadap 5 (lima) aktivis HMI yang melakukan pengerusakan...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Aktivis HMI dan KAHMI Kabupaten Dompu akan melakukan aksi unjuk rasa setiap hari selama 1 (satu) bulan penuh. Hal itu sesuai...