Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Tiga Perwira Polres Bima Kabupaten Sertijab

FOTO HERMAN: Suasana prosesi Sertijab tiga perwita Polres Bima yang dilaksanakan Selasa.)

FOTO HERMAN:  Suasana prosesi Sertijab tiga perwita Polres Bima yang dilaksanakan Selasa.

Bima, Bimakini.- Kapolres Bima Kabupaten, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Gatut Kurniadin, SH, SiK, memimpin upacara serahterima jabatan (Sertijab) tiga perwira yang dimutasi. Yakni Kabag Sumda, Kabag Ren, dan Kasat Reskrim. Prosesi itu dihelat di halaman Mapolres Bima, Selasa (15/11).

Tiga perwira yang dimutasi adalah Kompol Idris, sebelumnya menjabat Kabag Sumda menjadi Kepala Madya III SPN Jawa Barat. Posisi Kabag Sunda digantikan Kompol Usman Jamaluddin, yang sebelumnya Kabag Ren Polres Bima.

Kabag Ren Polres Bima dijabat oleh Kompol Abdul Hakim, sebelumnya Kabag Ops Polres Bima Kota. Kasat Reskrim Polres Bima, AKP Ericson, SH, SIK, menjadi Kasat Reskrim Polres Sumbawa. Ericson digantikan IPTU Mefito Wicaksono, SIK, yang sebelumnya KBO Sat Reskrim Polres Sumbawa.
Pantauan Bimakini, kegiatan Sertijab diawali n pembacaan surat telegram dari Kapolda NTB. Dilanjutkan pengucapan sumpah jabatan dan penandatanganan Pakta Intergritas.
Upacara sertijab diikuti seluruh perwira Polres Bima Kabupaten dan anggota Bhayangkari Polres Bima.

Kapolres Bima, AKBP Gatut Kurniadin, SH, SIK, menjelaskan mutasi jabatan dalam organisasi merupakan hal biasa. Untuk perwira yang akan meninggalkan Polres Bima, Gatut menyampaikan ucapan terimakasih terhadap dedikasi maupun loyalitas kerja selama ini.
“Selamat datang untuk Kompol Abdul Hakim. Kerjasama sangat kami butuhkan di sini,” ujarnya.

Kepada Ericson, Kapolres mengucapkan terimakasih karena mampu membangun kebersamaan bersama seluruh anggota. Selain itu, mampu memberikan rasa keadilan dan kepastian hukum untuk masyarakat.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Untuk Kasat Reskrim baru, kami berharap dapat melanjutkan apa yang sudah dibangun dan diperjuangkan oleh Kasat sebelumnya,” harapnya.

Kegiatan Sertijab diakhiri pemberian ucapan selamat untuk perwira yang dimutasi. (BK34)

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Untik mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta memastikan kenyamanan tempat ibadah, Polres Bima Kota beserta Polsek jajaran menggelar kegiatan bakti...

Peristiwa

Matram, Bimakini.- Keluhan terhadap Permen Kelautan dan Perikanan (KP) No 7 Tahun 2024 ternyata tidak hanya oleh DPD HNSI NTB. Tapi hampir seluruh stakeholder...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Opsnal Polsek Rasanae Barat (Rasbar) Polres Bima Kota kembali berhasil menggagalkan upaya peredaran minuman keras (Miras) di wilayah hukumnya. Kali...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Pemindahan tempat penahanan dari rumah tahanan Polres Dompu ke rumah tahanan Polda NTB terhadap 5 (lima) aktivis HMI yang melakukan pengerusakan...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Aktivis HMI dan KAHMI Kabupaten Dompu akan melakukan aksi unjuk rasa setiap hari selama 1 (satu) bulan penuh. Hal itu sesuai...