Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Bantu Lansia, Dandim 1614/Dompu Bagikan Paket Sembako

Dompu, Bimakini.- Kodim 1614/ Dompu dan jajarannya membagikan paket sembako kepada sejumlah lansia tidak mampu di Desa Mangge Asi, Kecamatan Dompu, Jum’at (7/5/2021) sore.

Pembagian bantuan itu dipimpin langsung Dandim Dompu, didampingi istri dan anggota dengan cara mendatangi tempat tinggal para lansia yang layak diberikan bantuan.

Dandim 1614/Dompu, Letkol Inf Ali Cahyono, berharap agar paket sembako yang disalurkan tersebut dapat meringankan beban lansia yang kurang mampu. Terutama untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari dalam menjalani ibadah puasa dan kesulitan ekonomi akibat pandemi Covid-19 yang belum berakhir.

“Harapannya, bantuan sembako untuk puluhan lansia yang kurang mampu ini dapat bermanfaat,” harapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dalam kesempatan itu, dia juga mengingatkan agar para lansia maupun masyarakat tetap taat dan patuh menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dalam kehidupan sehari-hari. Terutama memakai masker, jaga jarak, tidak berkerumunan serta mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir.

“Protokol kesehatan Covid-19 tetap diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Makanya, saat pembagian bantuan tadi diawali dengan memakaikan masker pada lansia,” terangnya. AZW

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima, H. Mahfud menerangkan secara substansial, capaian kinerja Pj. Wali Kota Bima Triwulan II terlihat adanya peningkatan...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Polres Bima Kota melakukan tes urine mendadak bagi seluruh personilnya. Tindakan ini dilakukan sebagai bagian dari komitmen Polres Bima Kota untuk...

NTB

Mataram, Bimakini.- Pimpinan PT. Amman Mineral Nusa Tenggara menunjukkan komitmennya mendukung Kontingen PON XXI NTB yang akan berlaga di Aceh – Sumatera Utara, bulan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPPNL) Bima menggelar acara Anugerah Reksa Bandha tahun 2023. Ada sejumlah kategori yang diberikan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.-  Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPPNL) Bima menggelar acara Anugerah Reksa Bandha tahun 2023. Kegiatan yang berlangsung di aula Satonda...