Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Lurah Pane Tidak Tahu Ada Penangkapan Dokter

Suasana di depan rumah drg Yun.

Kota Bima, Bimakini.com.- Lurah Pane Kecamatan Rasanae Barat, Yusuf Ismail, SH, mengaku tidak mengetahui penangkapan atau ada dua oknum dokter yang diduga terkait jaringan terorisme  tinggal di wilayah Pane. Penangkapan itu mengagetkan masyarakat lingkungan Pane dan heran.

“Saya sama sekali tidak mengetahui adanya penangkapan teroris di wilayah Pane,” katanya Sabtu (14/4) saat dikonfirmasi wartawan di Pane.

Dia justru mengetahuinya sehari sesudah penangkapan terjadi. “Saya kaget ketika warga saya bercerita kepada saya bahwa ada warga kita yang masuk dalam jaringan teroris dan sudah ditangkap Densus 88,” ujarnya.
Katanya, selama ini hanya mengetahui bahwa mereka berprofesi sebagai dokter saja, di luar itu tidak mengetahui apa yang mereka lakukan. “Saya tidak terlalu mengenal beliau, karena jarang bersama-sama masyarakat kalau ada kegiatan di Pane ini,” katanya.

Yusuf mengimbau pascapenangkapan itu masyarakat tetap beraktivitas sebagaimana biasanya. “Mudah-mudahan masyarakat saya tidak merasa takut dengan kejadian ini, saya berharap juga agar masyarakat bekerja ataupun beraktivitas seperti biasa saja, karena urusan ini adalah urusan pihak yang berwajib,” harapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Kasubden Brimob Bima, IPTU Ahmadun Hady, membenarkan penangkapan terhadap dua orang yang diduga terlibat dalam jaringan terorisme dan mereka sempat dibawa ke Markas Brimob beberapa saat. Namun, tidak mengetahui apa-apa tentang bagaimana penangkapan tersebut. karena berlangsung sangat cepat dan tidak diijinkan terlalu dekat.

“Saya saja sampai sekarang belum tahu apa-apa, mereka datang setelah pergi lagi, kita pun tidak boleh dekat-dekat,” jelasnya melalui pesan singkat. (BE.20)

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait