Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Penyakit Sosial Selama Ramadan Harus Diberantas

Rakor Muspika Woha membatas gangguan keamanan selama Ramadan, Jumat.

Bima, Bimakini.- Untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan selama bulan suci ramadan 1439 H, Muspika Kecamatan Woha menggelar rapat koordinasi (Rakor), Jumat (18/5). Rakor digelar di ruangan Camat Woha.

Rakor itu membahas kondisi wilayah dalam bulan Ramadan. Dihadiri Sekcam Woha,  Kapolsek, Danramil, Kepala UTP Terminal Tente,  Kades dan tokoh masyarakat Desa Tente, Nisa dan Naru.

Camat Woha, Irfan Dj, SH, meminta kerjasama Muspika dan masyarakat agar memberantas penyakit sosial selama ramadan.

Irfan mengatakan, Rakor ini untuk membahas kondisi kantibmas di Ibu Kota Kabupaten Bima, terutama saat bulan Ramadan. Pihaknya mengiginkan kondisi wilayah ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat terutama pendatang.

“Kita akan bentuk tim untuk razia petasan dan warung makan, meskipun saat ini warung makan tidak ada yang buka pada siang hari, tapi kita tetap akan lakukan razia,” jelasnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Kata dia, tim akan melakukan penertiban dan razia tempat makan yang buka diluar ketentuan. “Langkah serta tindak lanjut saya serahkan kepada Danranil dan Kapoksek, yang jelas kita semua akan kerja sama memajukan  wilayah lebih baik dari sebelumnya,” jelas dia.

Pihaknya juga meminta partisipasi pemerintah di tiga desa yang ada diporos aktifitas ekonomi masyarakat. Termasuk penertiban bus yang keluar masuk terminal Tente.

“Mulai besok, kita akan razia penyakit sosial selama ramadan, baik di perkampungan maupun di terminal dan pasar,”  pungkasnya. (MAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.
Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pemerintah dan elemen masyarakat Kecamatan Bolo mengapresisai langkah  Kepolisian Sektor (Polsek) Bolo dalam memberantas segela jenis penyakit sosial di wilayah hukum setempat. Dalam...