Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Pemdes Rasabou, BPD dan Panitia Pilkades Sambangi Empat Cakades

Kegiatan menyambangi Cakades jelang Pilkades Rasabou.

Bima, Bimakini.- Untuk memberikan rasa nyaman sekaligus sebagai upaya mensukseskan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Rasabou pada Senin (16/12) mendatang. Jajaran Pemerintah Desa (Pemdes) setempat, BPD dan Panitia Pilkades jalan bareng sambangi empat Calon Kepala Desa (Cakades), Selasa malam (3/12).

“Kita memang sengaja sambangi Cakades. Yakni sebagai bentuk kepekaan dalam rangka mensukseskan pesta demokrasi,” ujar Pj Kades Rasabou, Jamaludin A. Talib.

Kata Pj Kades, selain sebagai bentuk silaturahim, kegiatan ini sengaja dilakukan untuk memberikan imbauan kepada para Cakades. Yakni terus meminimalisir keadaan yang muncul sehingga instabilitas wilayah tetap terjaga. “Selain itu kita membawa buah tangan selakadarnya buat Cakades,” ujarnya.

Ketua Pilkades Rasabou, Junaidi Ahmad, menyampaikan, walau pun sering menyampaikan kepada Cakades agar tetap menjaga instabilitas wilayah dan berpolitik secara santun. Kita terus berikan imbauan karena hal ini bagian dari koordinasi dengan Cakades,” katanya.

Sesuai kesepakatan, kegiatan ini diawali di kediaman Cakades nomor urut 1 atas nama Hikmah M. Saleh. Setelah itu dilakukan secara berurutan hingga ke kediaman Cakades nomor urut 4 yakni Suaidin H. Abdullah. “Kita sudah sepakat akan sambangi Cakades berdasarkan nomor urut,” tutupnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ketua BPD Rasabou, Syarifudin, mengungkapkan, kehadiran malam ini merupakan bentuk silaturahim. “Apa yang dilakukan malam ini tiada lain untuk mempererat jalian kasih sayang,” ujarnya.

Dirinya berharap, proses penyampaian Visi dan Misi berjalan sesuai rencana. Yakni dapat diselenggarakan dengan aman, tertib,” tutupnya.

Seperti diketahui sebelumnya, empat Cakades Rasabou yakni nomor urut 1 Hikmah M. Saleh, nomor urut 2 Wahyu, SE, nomor urut 3 Zulkisman, SH dan nomor urut 4 Suaidin H. Abdullah. (KAR)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sebelumnya diberitakan terkait sumur bor yang berlokasi di sekitar area pembangunan relokasi rumah dampak banjir di Desa Tambe, Kecamatan Bolo ditulis polemik...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, Rabu (3/8/2022) melantik 57 kepala desa hasil pemilihan kepala desa bergelombang, Juli lalu. Pelantikan berlangsung...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pasca-penyelenggaraan pemungutan Suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak  6 Juli 2022 lalu, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri SE menggelar Silaturahmi  dengan...

Politik

Bima, Bimakini.- Pemilihan Kepala Desa Karumbu Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima, berlangsung aman dan damai. Yang ikuti kontestasi sebanyak lima calon yaitu Drs Arsyid, kedua...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Situasi Kamtibmas selama pencoblosan dan penghitungan suara pemilihan kepala desa di 57 desa di Kabupaten Bima berlangsung aman. Pencoblosan berlangsung Rabu 6...