Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Muat BBM dan Gas Melon Tanpa Izin, Sat Polairud Amankan Sebuah Kapal

Gas yang diamankan aparat.

Bima, Bimakini.- Satuan Polairud Polres Bima berhasil mengamankan satu unit kapal laut, yang bermuatan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite dan tabung gas elpiji 3 kilogram, di perairan Teluk Bima tepatnya di pelabuhan Darussalam Kecamatan Bolo Kabupaten Bima Selasa (26/04).

Kapal tersebut diamankan kata Kapolres Bima AKBP Heru Sasongko SIK melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka, oleh Satgas Gakum Lahgun Polairud Polres Bima di titik koordinat S 8°23’06.4032″ E 118°41’44.3112″.

“Karena membawa sejumlah barang yang diduga tidak dilengkapi dengan dokumen resmi atau sah, makanya diamankan,” papar Adib Selasa malam.

Kapal tersebut lanjutnya, memuat BBM jenis Pertalite sebanyak 550 liter dan tabung gas elpiji 3 kilogram bersubsidi, dengan tujuan Pulau Sailus Provinsi Sulawesi Selatan.

Dalam kapal tersebut juga terdapat 5 anak buah kapal (ABK) dan sejumlah barang bukti diamankan di Mako Sat Polairud Polres Bima, Desa Bajo Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima. IKR

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Sumbawa, Bimakini.- Dalam rangka pengamanan pasokan setelah hari raya Idulfitri, Pertamina Patra Niaga regional Jatimbalinus kembali melakukan penambahan pasokan LPG 3 Kg subsidi atau...

Ekonomi

Mataram, Bimakini.-  PT Pertamina Patra Regional Jatimbalinus bersama Pemerintah Daerah terus melakukan upaya atasi peningkatan permintaan LPG 3 Kg subsidi yang masih terjadi di...

Ekonomi

Mataram,  Bimakini.- Memasuki bulan suci Ramadhan tahun ini Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus memastikan stok BBM dan LPG di Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam...

Ekonomi

Mataram, Bimakini.-  Semenjak diberlakukan kewajiban pencatatan KTP setiap pembelian LPG 3kg, Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus merilis sebanyak 507.404 warga NTB telah tercatat Nomor Induk...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Mulai 1 Januari 2024, pembelian LPG Tabung 3 Kg hanya dapat dilakukan oleh pengguna yang telah terdata. Pengguna LPG Tabung 3...