Connect with us

Ketik yang Anda cari

NTB

Wagub NTB Sambut Baik Program Nasional Registrasi Sosial Ekonomi 2022

Mataram, Bimakini.- Pendataan sosial ekonomi masyarakat melalui registrasi nasional oleh Badan Pusat Statistik diharapkan dapat mengurai pula masalah angka kemiskinan NTB yang dinilai masih cukup besar.

Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah, saat menerima audiensi BPS NTB yang akan melakukan rapat koordinasi dengan kabupaten/kota terkait pelaksanaan Registrasi Sosial Ekonomi 2022 dalam waktu dekat.

“Saya berharap dengan kegiatan ini akan memvalidasi data kemiskinan kita dan kabupaten/kota bersemangat memperbaiki data ini demi masyarakat yang memang berhak menerima bantuan”, harap Wagub, Kamis (8/9/2022).

Ditambahkannya, secara tidak langsung registrasi sosial ekonomi ini juga akan berdampak pada pemutakhiran data angka kemiskinan sampai kemiskinan ekstrim di NTB.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Menurutnya, angka 13,68 persen atau 731.940 jiwa yang masuk dalam kategori miskin per Maret 2022, masih dipengaruhi oleh pendataan yang tidak valid. Wagub yakin, kondisi real masyarakat belum tercermin dari data kemiskinan tersebut.

Kepala BPS NTB, Drs Wahyudin, mengatakan percepatan Pendataan Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) sangat diperlukan untuk mendorong penurunan kemiskinan dan kemiskinan ekstrem.

“Reformasi program perlindungan sosial diarahkan pada perbaikan basis data penerima melalui pembangunan data Regsosek serta percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem. juga upaya dalam mewujudkan Satu Data Indonesia yang membantu pemerintah pusat dan daerah”, jelasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik, Baiq Nelly Yuniarti, mengatakan program unggulan NTB Satu Data dari Dinas Kominfotik NTB akan terintegrasi langsung dengan hasil pendataan Regsosek 2022 ini.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Secara tidak langsung juga akan terjadi pemutakhiran data di NTB Satu Data secara sektoral agar dapat digunakan mengambil kebijakan strategis oleh pimpinan”, jelasnya. PUR

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Masyarakat diingatkan untuk berhati-hati dalam memeroleh barang tanpa jelas asal-usulnya karena  bisa  berujung pada masalah hukum. Hal ini menimpa pasangan suami...

Peristiwa

Genshin Impact adalah salah satu game yang sedang booming di kalangan para gamers saat ini. Genshin Impact juga memiliki mata uang virtual yang bernama...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Opsnal Satuan Narkoba Polres Bima Kota kembali berhasil menggagalkan aksi penyalahgunaan narkoba. Pada kali ini, empat warga Kota Bima, termasuk...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Pelaku begal yang meresahkan masyarakat akhirnya digulung Tim Puma 1 Polres Bima Kota, Kamis malam 9 Mei 2024. Pelaku SM (33)...

Hukum & Kriminal

Kota Bima , Bimakini.- Tiga orang emak-emak bersama seorang pria diamankan Tim Puma 2 Sat Reskrim Polres Bima Kota atas dugaan terlibat dalam kasus penggelapan...