Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Pejabat BKD Dipanggil Komisi I, Ada Apa ya?

DOK GoRiau

Kota Bima, Bimakini.- Komisi I DPRD Kota Bima mengundang pejabat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) untuk mengelarifikasi maraknya tenaga honorer baru yang masuk pada sejumlah SKPD.

Ketua Komisi I DPRD Kota Bima, M Taufik HAK, SH, kepada wartawan Selasa (21/02) mengakui sudah mendapatkan laporan mengenai maraknya tenaga honorer baru masuk menjadi pegawai honor pada sejumlah SKPD. Bahkan, sudah mengirimkan surat ke BKD untuk klarifikasi sekaligus memertanyakan masalah itu.

Padahal, kata dia,  sesuai aturan PP 48 Tahun 2005 dan Perwali dilarang keras menerima pegawai honorer baru. Namun, kenyataannya masih saja ada penerimaan pegawai honorer baru.

Menurut Taufik, sepertinya jajaran BKD tidak bekerja, terutama Kepala.  Tidak mampu mengimplementasikan tugasnya. Seharusnya BKD selalu mengawasi maksimal aktivitas pegawai pada  SKPD, termasuk sejumlah pegawai baru. Bukan lagi rahasia, ditemukan wajah baru di kantor pemerintahan dan statusnya honorer. Hal ini menjadi pertanyaan legislatif, kemudian perlu meminta klarifikasi pada BKD. “Rabu kita panggil BKD sudah kita buat undangan,” ujar Taufik.

Selain masalah tenaga honor, kata duta PPP ini, juga akan ditanyakan soal nasib Pansel Sekda. Hal itu karena anggarannya  ratusan juta rupiah sudah dikucurkan dan apa hasilnya ini juga perlu ditanyakan. (BK32)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima menyosialisasikan Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima. Apalagi tahapan...

Politik

Mataram, Bimakini.- Dua nama perempuan muncul di pusaran Pilkada NTB 2024 saat ini. Satu dari Pulau Lombok dan satu dari Pulau Sumbawa. Keduanya adalah...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Bima saat ini belum membuka pendaftaran Bakal Calon Wali Kota dan Wakil...

Politik

Mataram, Bimakini.- Belakangan beredar di media sosial photo berpasangan H Muhammad Rum dan Ryan Kusuma Permadi. Photo ini memunculkan spekulasi bahwa keduanya akan berpasangan...

Politik

Mataram, Bimakini.- Suhu politik di NTB semakin memanas menjelang perhelatan Pilgub, November mendatang. Panasnya justru terasa di level bawah. Sementara di level atas tetap...