Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Wagub NTB: Pantai Lawata Indah dalam Lukisan…

Wagub NTB, HM Amin saat menghadiri Festival Pantai Lawata, Minggu.

Kota Bima, Bimakini.- Siapa tidak kenal pantai Lawata? Semua mengenalinya. Kata Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat,  HM Amin, tahun 1970 pernah dilukis oleh pelukis profesional. Hasilnya begitu indah dan mengenal lukisan itu.

Kenangan itu  disampaikan   HM  Amin, saat membuka  Festival Pantai Lawata, Minggu (9/4/2017) pagi. Ribuan warga hadir saat kegiatan memeriahkan Hari Jadi ke-15 Kota Bima itu.

Amin mengaku  pernah ke Bima saat dirinya berusia 8 tahun dan mengetahui persis salahsatu destinasi wisata di Bima dahulu adalah pantai Lawata. “Itu memang sejarahnya,” katanya.

Untuk itu, Wagub berharap bagaimana Lawata dulu dikenal itu kini dikembangkan kembali sebagai  aset pariwisata yang dapat mengundang banyak orang untuk datang. Tentunya   perlu pembenahan dengan membangun infrastruktur pendukungnya.

Selanjutnya, kata Wagub, yang juga tidak kalah penting adalah promosi. Diakuinya, Provinsi NTB terus menggencarkan promosi setiap destinasi wisata, termasuk di Kota Bima. Tentunya bukan bekerja sendiri, Wagub mengajak Pemkot Bima bersama memromosikan destinasi wisata  sehingga akan lebih dikenal secra lokal, nasional maupun  ternasional.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Promosinya apakah keindahan alam, sejarah, dan budaya semuanya. Karena Bima juga begitu wisata sejarah dan budaya yang perlu dikembangkan untuk mendatangkan para wisatawan,” ujarnya.

Untuk itulah, kata dia, perlu terus digali keindahan alam yang tersedia, apakah pantai atau alam pegunungannya. Termasuk budaya dan sejarahnya. Dengan demikian,  akan banyak wisatawan mancanegara dan domestik yang datang ke Bima. “Perlu promosi kita, baru ada yang datang,” tutupnya. (BK32)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

SEJAK November lalu, saya bersama tim kecil mencoba untuk membaca peta potensi apa yang bisa membantu pengembangan ekonomi masyarakat Bima. Selain meneliti data, melihat...

NTB

Mataram, Bimakini.- Potensi Samota yang terdiri dari Teluk Saleh, Pulau Moyo, Gunung Tambora dan disebut memiliki sumber daya alam luar biasa, diharapkan memberi manfaat...

NTB

Mataram, Bimakini.- NTB adalah sebuah daerah dengan keindahan alam yang memukau. Sebuah tempat yang nyaris sempurna bagi mereka yang menginginkan rehat dari kesibukan sehari-hari....

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Wal Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE menghadiri Undangan Panitia Man and The Biosphere Programme – International Coordinating Council (MAB-ICC) UNESCO Sesi...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri SE, hadir mengikuti sidang penetapan Tambora sebagai salah satu biosfera dunia diselenggarakan UNESCO di Paris Perancis...