Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Tim Kemenkes RI Visitasi RSUP Sondosia

dr R Suhartono

Bima, Bimakini.-  Tim Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI memvisitasi  Rumah Sakit Umum Persiapan (RSUP) Sondosia  Kabupaten Bima. Kegiatan itu terkait kesiapan RSUP setempat  untuk menerima lima dokter spesialis.

Sebelumnya, pihak RSUP mengajukan lima Dokter Spesialis Penyakit Dalam, Kebidanan, Anak, Bedah, dan Anastesi.     Anggota Komite Penempatan Dokter Spesialis (KPDS) Wilayah Propinsi NTB, dr R Suhartono, di RSUP Sondosia Rabu (04/10) menjelaskan program ini memang dari Pusat, akan tetapi berdasarkan permintaan daerah yang membutuhkan Dokter Spesialis, seperti di daerah tertinggal, perbatasan, kepulauan dan provinsi yang masih membutuhkannya.

Bahkan, untuk Rumah Sakit Kepolisian dan TNI. Dalam pengiriman dokter ini, tim memvisitasi agar Dokter Spesialis yang dikirim  bisa bekerja maksimal.   “Terkait pengiriman Dokter Spesialis harus difasitasi dulu, itu berdasarkan ketentuannya,” katanya.

Dijelaskannya, Dokter bisa bekerja secara maksimal apabila semua fasilitas sudah  disediakan oleh Pemerintah Daerah (Pemda). Tidak hanya fasilitas pendukung saja, pendanaan juga harus disediakan  sehingga  bisa  nyaman bekerja. “Fasilitas pendukung dan pendanaan harus ada agar Dokter Spseialis nyaman  bekerja,” ujarnya.

Di  RSUP Sondosia, katanya, ada beberapa yang harus dibenahi. antara lain peralatannya masih kurang. Hal itu akan  didata selanjutnya  diajukan anggarannya melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Kemenkes RI. Tidak hanya itu, tenaga Dokter Umum dan Perawat juga harus disediakan oleh Pemda, karena itu kewenangan daerah.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dia mengharapkan apa yang dilakukan sekarang bisa sukses sesuai harapan bersama, karena memberikan pelayanan terhadap masyarakat adalah yang utama.

Direktur RSUP Sondosia, dr Adi Winarko, mengharapkan visitasi yang dilakukan  tim Kemenkes RI melalui KPDS ini bisa terwujud nyata untuk menghadirkan lima Dokter Spesialis yang diharapkan. Hal itu sangat diharapkan agar dalam  pelayanan masyarakat bisa dilakukan secara prima. (BK36)

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Warga Kecamatan Bolo Kabupaten Bima digegerkan sumur bor di RSU Sondosia semburkan gas. Hal itu diketahui berdasarkan informasi yang diviralkan oleh sebuah...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Kasus pengerusakan pintu IGD RSU Sondosia Kecamatan Bolo Kabupaten Bima yang terjadi, Kamis (19/11), sekitar pukul 15.00 Wita, sudah dilaporkan ke pihak...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Satu dokter umum dan 4 orang Tenaga Kesehatan (Nakes) di RSU Sondosia Kecamatan Bolo Kabupaten Bima terkonfirmasi Covid 19. Akibatnya pelayanan di...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Hasil Swab ke dua terhadap salah satu pasien yang dikarantina di RSU Sondosia (IL) asal Desa Nggembe Kecamatan Bolo belum juga keluar....

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Upaya pencegahan Virus Corona (Covid – 19), Pemerintah Kabupaten Bima melalui Tim Satgas Dinas Kesehatan (Dikes) melakukan penyemprotan desinfektan seluruh ruangan RSU...