Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

PLN dan Telkomsel Diminta Rapikan Kabelnya di Madapangga

Bima, Bimakini.- Danki Zikon, Letnan Satu CZI. Toni, meminta pihak PLN dan Telkomsel untuk merapikan kabel mereka yang berada di sekitar pembangunan jembatan Acrow Panel, di Desa Bolo dan Rade, Kecamatan Madapangga, Bima. Hal itu dilakukan karena perakitan jembatan Acrow Panel membutuhkan ruang untuk manufer.

“Perakitan jembatan Acrow Panel akan dilakukan di sekitar lokasi pembangunan, sehingga kabel listrik dan telepon yang ada di sekitar pembangunan jembatan harus dirapikan,” ujar Danki Zikon, Letnan Satu. Toni, Senin (12/4/2021).

Toni menjelaskan, perakitan jembatan di lokasi lain bisa saja dilakukan, akan tetapi sangat tidak efektif mengingat beban jembatan sangat berat.

“Beban jembatan sangat berat, sehingga perakitan harus dilakukan di sekitar lokasi pembangunan jembatan,” terangnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ditambakan, pekerjaan sudah dilakukan dua hari, yakni sudah 13,05 persen dan diupayakan nanti sore mencapai 17 persen dan sesuai target pekerjaan diselesaikan selama 20 hari. Saat ini tahapan pemasangan beronjong untuk tumpuan jembatan Acrow Panel.

“Mudah-mudahan tidak ada kendala, sehingga pekerjaan dapat diselesaikan sesuai target,” ungkapnya.

Danramil 1608-02/Bolo, Kapten Inf. Ibrahim, menyampaikan saat ini jembatan Desa Woro sedang dikerjakan, setelah itu personil akan mengerjakan jembatan Desa Campa.

“Saat ini sebagian personil memperbaiki jembatan Desa Woro supaya bisa dilalui kendaraan besar menuju Desa Campa,” ucapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dirinya berharap, masyarakat yang ada di Desa Bolo dan Rade agar berpartisipasi dalam kegiatan ini supaya pembangunan jembatan cepat selesai. Tidak saja warga Bolo dan Rade, warga desa lain diminta supaya membantu pembangunan jembatan, karena merupakan akses jalur bagian selatan Kecamatan Madapangga,” tutupnya. KAR

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Tim Puma I Polres Bima Kota mengamankan satu terduga pelaku dan satu terduga pelaku penadah yang terlibat dalam kasus tindak pidana...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- DH (40) dan MS (47), warga Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima, harus menghadapi pihak penyidik Sat Reskrim Polres Bima Kota setelah disergap oleh...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini. Seorang sopir, GZ alias RD (47), digerebek dan ditangkap oleh Tim Opsnal Polsek Wawo Polres Bima Kota, karena menguasai sabu-sabu. Polisi...

Peristiwa

Mataram, Bimakini.- Rabu 08 Mei 2024 pukul 06.09.55 WITA wilayah  Selatan Bali – Nusa Tenggara Barat diguncang gempa tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Untuk memastikan fleksibilitas penyerapan harga acuan pembelian komoditas jagung ditindaklanjuti para pemangku kepentingan, Badan Pangan Nasional (Bapanas) RI menggelar Rapat Koordinasi Penyerapan...