Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Danrem 162 Wirabakti: Hentikan Konflik Antarkampung!

Bima, Bimakini.- Komandan Korem (Danrem) 162 Wirabakti Kolonel (Inf) Farid Makruf, meminta masyarakat Desa Dadibou dan Desa Risa Kecamatan Woha atau umumnya Bima,  jangan adalagi konflik antarkampung ke depan. Saat itu, Danrem menyinggung tingginya angka konflik sosial di Kabupaten Bima.

Satu di antaranya konflik antarkampung melibatkan kelompok warga Desa Dadibou dan Desa Risa yang menghiasi media televisi, media cetak, dan media elektronik akhir-akhir  ini. “Kegiatan TMMD ini, bagaimana memadukan pandangan membangun daerah antara TNI dan Masyarakat, semuanya harus berpikir maju,”  ujarnya saat pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-98 Tahun Anggaran 2017 Kodim 1608/Bima di lapangan Desa Dadibou Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Rabu (5/4).

Diingatkannya, tidak ada yang didapatkan apabila terus terjadi konflik. Masyarakat harus membantu pemerintah bagaimana memajukan daerah melalui sumbangan kreativitas maupun potensi demi mengangkat harkat dan martabat Bima.

“Aktivitas masyarakat akan terganggu apabila terjadi konflik, satu di antaranya perekonomian tidak akan jalan sehingga terjadi kemiskinan dalam waktu sekejap,” ingatnya.

Kegiatan kali ini  bertema semangat kemanunggalan TNI dan rakyat dalam percepatan pembangunan daerah untuk  meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam rangka menjaga keutuhan NKRI. Ratusan aparat menggunakan baju loreng berbaris rapi.  Inspektur upacara adalah Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Saat itu hadir  Wakil Bupati Bima Drs H Dahlan, MPd, Dandim 1608/ Bima Letkol (Czi) Yudil Hendro, Kapolres Bima AKBP M Eka Fathurrahman, SIK, pimpinan SKPD, Muspika Woha, dan masyarakat setempat. (BK34)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait