Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Personel Koramil Monta Gotong Royong Bangun Mushalla Al Mujahidin Simpasai

Bima, Bimakini.- Personel TNI Koramil 07/Monta Kodim 1608/Bima bersama masyarakat Desa Simpasai, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima, gotong royong pengecoran Mushalla Al Mujahidin, Kamis (28/2).

Danramil Monta Mayor Inf Syaharudin, mengatakan, salah satu pekerjaan yang dilakukan adalah pengecoran pada lantai Masjid. “Mushalla Al Mujahidin berlokasi tepat di pertengahan pemukiman warga setempat dan selalu digunakan untuk kegiatan beribadah shalat lima waktu,” ujarnya.

Disampaikannya, kondisi Masjid ini belum selesai pembangunannya, karena terlihat masih banyak kekurangan. Oleh karena itu TNI bersama warga setempat sepakat mengadakan kegiatan gotong-royong membantu mempercepat pembangunannya.

“Kita bergotong-royong bersama warga membantu mengerjakan pengecoran lantai  agar bisa dipergunakan sehingga tidak mengganggu warga dalam melaksanakan kegiatan ibadah,” ujarnya.

“Gotong royong pembangunan Mushalla ini semoga semakin meningkatkan hubungan antara TNI dengan masyarakat, membangun komunikasi, silaturahmi, kerjasama, persatuan yang semakin kuat. Melestarikan budaya gotong royong di tengah masyarakat, sekaligus sebagai ladang amal,” lanjutnya. (MAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.
Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Koramil 1608-07/Monta, Senin (27/03/2023) melakukan aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat di bulan suci Ramadan 1444 Hijriyah. Pembagian takjil jelang...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sejumlah personel TNI Kodim 1608/07 – Koramil Monta Senin (25/2), kerja bakti memperbaiki jembatan alternatif menghubungkan Kecamatan Monta-Langgudu. Tepatnya di wilayah Desa...