Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Pemda Bima Serahkan Bantuan di Desa Ntonggu

Bima, Bimakini.- Saat kunjungan kerja dan silaturrahmi di Desa Ntonggu, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, Nupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE dan Wakil Bupati Bima Drs. H Dahlan M. Noer, M. Pd, menyerahkan bantuan berupa 5 Amplifier, 5 pasang alat masak dan 33 tarpal untuk kegiatan sosial kemasyarakatan, Jumat (31/1).

Kepada Desa Ntonggu, Kecamatan Palibelo Firdan H. Abdullah, menyampaikan harapan kepada Bupati dan Wakil Bupati Bima, untuk memperhatikan dan memprioritaskan permintaan masyarakat.

“Semua yang disampaikan masyarakat itu, adalah kebutuhan dan harapan masyarakat sesuai tingkat kebutuhan masing-masing Dusun dan RT, kami berharap dapat diprioritaskan,” ujarnya.

Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, menyampaikan kunjungan kerja ini adalah upaya mendengarkan langsung apa yang menjadi keinginan masyatakat, disamping ada Pemerintah Desa dan Kecamatan yang menjadi ujung tombak Pemda Bima.

“Melalui dana ADD dan DDA dapat membantu pembangunan dan peningakatan SDM maupun swadaya masyatakat di Desa, tapi ada hal-hal yang bisa dibantu melalui program Pemerintah, makanya kami hadir dan turun langsung untuk menampung aspirasi yang ada,” ujarnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Kata dia, beberapa Dinas tehnis sengaja dihadirkan saat kunjungan kerja. Tujuannya supaya bisa mencatat langsung kondisi di lapangan sesuai harapan dan keinginan masyarakat.

“Setiap apa yang disampai masyarakat, akan menjadi bahan pembelajaran kami, ada yang menjadi prioritas jangka pendek, menengah dan panjang,” katanya.

Sebelum melaksanakan sholat jumat, Bupati dan Wakil Bupati Bima menyerahkan bantuan berupa 33 tarpal, 5 pasang alat dapur dan 5 Amplifier.

“Bantuan ini untuk kebutuhan kegiatan sosial, masing-masing dusun dan RT tidak lagi susah mencari di luar,” katanya. MAN

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pemerintah Kabupaten Bima Sabtu (23/3/2024) malam  melakukan kegiatan Safari Ramadan di Masjid At-Taqwa Desa Labuhan Kananga kecamatan Tambora. Bupati Bima Hj. Indah...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Sehari menjelang pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024, Selasa (13/2/2024)  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima melakukan pemusnahan suara rusak  di...

Pemerintahan

Bima Bimakini.- Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri SE.,M.IP, Senin (29/1) meresmikan Gelanggang Olah Raga (GOR) Mini Semangka Kecamatan Sape untuk kegiatan sepak bola dan...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, menaruh harapan besar kepada Kapolres Bima yang baru menjabat, AKBP Eko Sutomo, agar dapat membantu mengatasi...

Peristiwa

Bima, Bimakini.-Di musim kemarau seperti ini, nyaris semua wilayah di Bima – Dompu hingga Pulau Sumbawa umumnya, panas mataharinya membara bak terbakar! Suasana ini...