Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Retribusi Parkir di Pasar Ama Hami Satu Jalur

Juru parkir saat menertibkan  kendaraan yang masuk.

Bima, Bimakini.- Parkir di pasar raya Amahami Kelurahan Dara, Kecamatan Rasana’e Barat, Kota Bima, ditertibkan dengan satu jalur. Sementara hasil retribusi akan dibagi rata sesuai jumlah pendapatan dan sisa setoran.

Restribusi parkir di pasar raya Amahami jadi lahan pekerjaan bagi sebagian masyarakat Dara. Sebagian mereka menjadikannya tumpuan memenuhi kebutuhan keluarga.

“Dari pendapatan parkir, kadang itdak sesuai dengan kebutuhan keluarga. Namun hal itu dianggap tercukupi karena tidak ada lahan pekerjaan lain,” kata koordinator parkir pintu masuk sebelah timur, Muhtar, sabtu (26/9).

Lanjutnya, sebelumnya juru parkir mendapatkan hasil sesuai pembagian blok. Namun  kini, uang parkir dipegang satu orang yang dipercaya sebagai coordinator, setelah itu dibagi rata. “Pembagian sesuai pendapatan setelah sisa yang disetorkan ke pasar sebesar Rp70 ribu,” pungkasnya.

Ramainya pengunjung pasar akan jadi penentu pendapatan tukang parkir. Tapi kadang-kadang, ada hari tertentu pengunjung ramai, seperti Sabtu dan Ahad. “Karena hari sabtu dan minggu adalah hari libur bagi pegawai,” terangnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Muhtar menambahkan, berbeda dengan area belakang pasar. Masih diberlakukan sesuai area pembagiaan masing-masing. (BE10)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Wali Kota Bima, H Muhammad Lulfi, SE meminta agar kegiatan di pasar harus dikontrol secara teratur di tengah pandemi Covid-19.  Untuk itu,...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Polsek Rasanae Barat, Ahad (14/6) mengamankan dua orang, karena diduga melakukan pungutan liar (pungli) di Pasar Ama Hami. Pengamanan dua orang...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Sejumlah pedagang pasar Ama Hami sebelumnya mengadu ke DPRD Kota Bima terkait pembongkaran lapak. Mereka keberatan karena tidak adanya sosialisasi. Namun,...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini. – Komisi II DPRD Kota Bima menerima kedatangan pedagang pasar Ama Hami yang tergabung dalam Asosiasi Pedagang Kota Bima, Kamis  (11/06)....

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE akan menata ulang dua pasar ttradisional. Rencana itu berdasarkan hasil peninjauan kondisi Pasar Amahami...