Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Seorang Sopir Asal Dara Ini Nekat Gantung Diri Karena Diduga Depresi

Ilustrasi

Bima, Bimakini.-Seorang pria berinisial ZA, berusia 26 tahun warga Kelurahan Dara Kecamatan Rasanae Barat Kota Bima, nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri pada Senin 18 Desember 2023 siang kemarin.

Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK, melalui Kapolsek Sanggar Ipda Ipda Erik Asari mengatakan, korban nekat mengakhiri hidupnya lantaran diduga depresi ditinggal orangtuanya yang meninggal dunia beberapa waktu yang lalu.

‘’Jadi korban ini anak tunggal dan kini hidup sebatang kara, makanya depresi,’’ beber Erik pada Selasa melalui rilisnya via Humas Polres Bima.

Dipaparkan Erik, jenazah korban awalnya diketahui oleh sepupunya yang merupakan warga Desa Kore Kecamatan Sanggar Kabupaten Bima yang tergantung dengan seutas tali di rumah saksi di Desa Kore.

‘’Nah saksi yang melihat korban langsung mendatangi kantor Polsek Sanggar dan kami langsung bergerak menuju TKP. Sesampai di TKP dibantu oleh warga sekitar, Personel Polsek Sanggar mengevakuasi korban yang masih dalam keadaan tergantung dengan seutas tali,’’ urainya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Setelah itu lanjutnya, korban dilarikan ke PKM Sanggar dari hasil pemeriksaan terhadap jenazah, didapatkan luka jerat pada leher, dengan warna merah kecoklatan dan kulit sekeliling jeratan terlihat membentuk cekungan serta tampak bekas ulir tali pada luka jerat.

Karena melihat kondisi korban, pihak keluarga sepakat tidak menuntut secara hukum dan mengikhlaskan kejadian tersebut. Selanjutnya pihak polisi kemudian membuatkan surat penolakan autopsi dan surat pernyataan tidak menuntut secara hukum.

Sebagai informasi korban tinggal sementara di Desa Kore untuk bekerja sebagai Sopir di UD Sanggar Jaya selama setahun belakangan ini. IKR

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Seorang warga Kelurahan Jatiwangi Kecamatan Asakota, Kota Bimadiduga gantung diri hingga tewas, Kamis (7/3/2024). Gadis berinisial DN ini nekat mengakhiri hidupnya...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-  Seorang warga JN (37) ditemukan tewas tergantung di pohon asam tepatnya di So Due Gale watasan Desa Tumpu, Kecamatan Bolo, Senin (12/9/2022),...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Seorang Ibu muda yang masih berusia 17 tahun, di Desa Simpasai Kecamatan Monta Kabupaten Bima nekat mengakhiri hidupnya dengan cara pintas, gantung diri....

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Seorang pria 62 tahun, warga Desa Sarae Ruma Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima bernama Sarilah, ditemukan tetangga sekitarnya gantung diri di dalam rumahnya...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Seorang warga Dusun Danabura, Desa Nipa, Kecamatan Ambalawai, Kabupaten Bima, Sabtu (18/12/2021) ditemukan tewas gantung diri sekitar pukul 16.00 WIta.  Korban adlah...