Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Eksekutif Ajukan Anggaran Pemilu

Kota Bima, Bimakini.com.-  Untuk mendukung proses Pemilihan Wali Kota (Pilwakot), Pemilihan Gubernur (Pilgub), dan Pemilihan Legislatif (Pileg), Pemerintah Kota (Pemkot) Bima telah menyiapkan dana dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Anggaran tersebut kini sedang diajukan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bima untuk dibahas.

       Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bima, Ir. Muhammad Rum, mengaku, telah mengajukan anggaran untuk mendukung keberlangsungan pesta demokrasi tersebut. Hanya saja, yang diajukan masih  berupa rancangan untuk dibahas oleh legislatif. “Sudah kita siapkan  rancangannya untuk diserahkan ke Dewan,” ujarnya di kantor Pemkot Bima, Rabu (5/12).
       Rum tidak menyebutkan jumlah anggaran dalam rancangan yang diajukan tersebut. Namun, dipastikannya, rancangan anggaran yg diajukan, disiapkan hingga Pilwakot dan Pilgub NTB hingga tahap dua pelaksanaannya. “Itu sudah kita siapkan juga jika saat pelaksanaannya nanti terjadi putaran kedua,” katanya.
       Menurut Rum, rancangan anggaran yang diajukan akan dibahas oleh Dewan, kemudian disahkan. Selanjutnya, akan dibawa ke Provinsi NTB untuk dievaluasi dan ditetapkan.
Selain anggaran untuk pelaksanaan Pilwakot, Pilgub, dan Pileg di Kota Bima, telah mengajukan juga anggaran untuk mendukung Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu). Nilainya juga tidak disebutkan, hanya saja telah disiapkan dan diajukan juga ke Dewan. “Kita ajukan juga anggaran untuk Panwas dalam APBD 2013,” terang Rum.
       Pada bagian lain Ketua DPRD Kota Bima, Hj. Fera Amelia, SE, MM, mengatakan, Panitia Anggaran (Panggar) Eksekutif telah mengajukan rancangan anggaran untuk kegiatan Pemilu tersebut senilai Rp13 miliar. “Nanti kita bahas pada APBD ini,” katanya di DPRD Kota Bima, kemarin.
       Dikatakannya, untuk anggaran Pemilu, nanti ada juga dari Pemerintah Provinsi NTB. Jika ada anggaran dukungan itu, bisa meringankan beban Kota Bima. (BE.19) 

 

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Opini

Oleh : Munir Husen (Dosen Universitas Muhammadiyah Bima)   Harmonisasi hubungan kemitraan Eksekutif dan DPRD Kota Bima akhir-akhir ini kelihatannya kurang harmonis. Rapat paripurna...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pencairan Uang Persiapan (UP) Tahun 2021 hingga menjelang pertengahan Februari masih belum bisa dicairkan oleh Bagian Keuangan. Pertayaannya dari mana uang...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Tidak saja Dinas Pekerjaan Umum Pertambangan dan Energi yang mengusulkan Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp200 miliar lebih. Dinas Kelautan dan...

Politik

Kota Bima, Bimakini.com.- Meski pelaksanaan Pemilu 2014 telah berlalu dari ingatan masyarakat Kota Bima, berikut hiruk-pikuk dan dinamikanya, namun tetap saja menyisakan persoalan. Tingkat...

Politik

Kota Bima, Bimakini.com.- Peningkatan kualitas Pemilu ikut dipengaruhi oleh media. Sosialisasi melalui media cukup efektif dalam mencerdaskan pemilih. Penilaian itu disampaikan oleh Ketua Komisi...