Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Kini, Polisi pun jadi Korban Bentrok Warga

Satu anggota Dalmas Polres Bima Kabupaten terkena peluru kelereng.

Bima, Bimakini.- Bentrok yang melibatkan warga Desa Risa dan Dadibou Kecamatan Woha, Minggu Senin (12/12/2016) menyebabkan  satu anggota Dalmas Polres Bima Kabupaten, menjadi korban. Dia terkena peluru kelereng dibagian lengan kanan saat menghalau warga.

Kapolres Bima AKBP Eka Fathurrahman, SH, SIK membenarkan satu anggota Dalmas yang terluka. “Terkena peluru senjata kelereng saat menghalau warga yang bentrok,” ujarnya usai menghalau kedua kelompok yang bentrok.

Bentrok kali ini, kata dia, lanjutan sehari sebelumnya. Namun sebelum itu, pihaknya sudah melakukan gelar pasukan dengan menempatkan pasukan dan patroli malam di kedua desa. Lantaran anggota terbatas, sehingga bentrok antarwarga kembali pecah.

Baca Juga: Imbauan Wabup pun tidak Digubris, Bentrok Berlanjut

Baca Juga: Wabup Terus Bangun Komunikasi dengan Dua Kelompok Warga

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Warga saling serang di persawahan dan membakar beberapa pondok serta merusak tanaman jagung,” jelasnya,

Bentrok kali ini, pihaknya berhasil menyita satu pucuk senjata api rakitan (senpi) serta puluhan anak panah . “Kami sudah menghimbau dan penyuluhan agar tidak terjadi lagi benttrok, saya akan koordinasi dengan pemerintah daerah untuk terjun ke masyarakat,” katanya. (BK34)

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Jajaran Koramil Woha bertindak tegas menyikapi mulai maraknya konflik antarkelompok warga akhir-akhir ini. Hal itu menghindari terjadi bentrok hingga ada korban luka....

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Usai dibubarkan bentrok dengan pemuda Desa Penapali, kelompok asal Desa Dadibou terlibat provokasi kontak Senjata Api (Senpi) rakitan dengan warga Desa Risa...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kelompok warga Desa Risa dan Dadibou, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima kembali terlibat bentrok, Senin (22/1). Mereka  menggunakan Senjata Api (Senpi) rakitan dan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Dua pucuk senjata api (senpi) rakitan diserahkan warga Dadibou, Kecamatan Woha, Senin (8/1). Penyerahan dua pucuk senjata itu sebagai tindaklanjut imbauan aparat...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Bentrok warga Desa Risa dan Dadibou, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, belum juga selesai. Upaya provokasi oleh oknum warga masih terus terjadi. Kenyataan...