Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Kades Rato Akui Terima Dana BUMDes, Pengawas Ikut Cicipi

ilustrasi

Bima, Bimakini.- Kepala Desa (Kades) Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Junaidin, mengakui pernah menerima aliran dana Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam bentuk pinjaman sementara. Bahkan, telah dikembalikan kepada pengurus.

Kades pun mengakui Pengawas setempat ikut mencicipi dana tersebut. Hal itu disampaikannya usai pertemuan di ruangan kantor desa setempat, Kamis (30/3/2017).
Kades mengakui pihak yang ikut mengambil dana itu adalah Pengawas BUMDes Syamsudin dan Nurhayati. Syamsudin senilai Rp2 juta, sedangkan Nurhayati Rp5 juta. Berdasarkan hasil pertemuan, para Pengawas itu harus mengembalikan uang itu. “Uang harus dikembalikan sesuai batas yang telah ditentukan, yakni 1 Mei 2017,” terangnya.
Mengenai permintaan warga agar mencabut SK Ketua Opersional BUMDes da pemilihan ulang, hal itu belum bisa dilakukan karena tidak berdasar. Katanya, semestinya kejelasan tentang kesalahan pengurus harus dipegang dulu disertai bukti valid. “Pemilihan ulang pengurus BUMDes tidak akan dilakukan,” tegasnya.

Baca Juga: SK Ketua BUMDes Rato Didesak Dicabut

Kabag OPS Polres Bima, Kompol Muslih, mengatakan hasil pertemuan itu terungkap Pengawas ikut menerima dana dan harus mengembalikan uang pada 1 Mei 2017. Mengenai tuntutan pemilihan ulang, belum bisa dipastikan karena harus dievaluasi dulu bersama unsur terkait.
Saat pertemuan itu, hadir Kapolsek Bolo, perwakilan Muspika Bolo, Kepala Desa setempat, perwakilan warga dan unsur pendamping desa. (BK36)

Iklan. Geser untuk terus membaca.
Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Jajaran Polisi Resor (Polres) Kabupaten Bima melalui Sat Binmas melaksanakan kegiatan rutin bulanan turun ke tiap desa. Seperti di Kantor Desa Rato,...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima menyorot kebijakan Pemerintah Desa (Pemdes) setempat. Pasalnya, wacana Pemdes untuk menyisihkan Dana...

Peristiwa

Bima, Bimakini.-  Pemerintah Desa (Pemdes) Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima bungkam terkait program penanggulangan Covid – 19 Tahun 2020. Atas sikap Pemdes seperti itu,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-  Kantor Desa Rato, Kecamatan Bolo Kabupaten Bima dilempar oleh Orang Tidak Dikenal (OTK), Selasa (16/6) sekitar pukul 03.00 Wita dini hari. Peristiwa...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Aksi demo yang dilakukan Aliansi Pemuda Rato Peduli Rakyat (APRPR) di depan Kantor Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Senin (15/6) sempat...