Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

KPU Mulai Menerima Pendaftaran Parpol

Kota Bima, Bimakini.com.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota dan Kabupaten Bima, mulai menerima pendaftaran partai politik (Parpol) untuk Pemilu Legislatif Tahun 2014. Pendaftaran Parpol itu hingga 16 Desember 2012 mendatang.

Ketua Divisi Sosialisasi KPU Kota Bima, Sri Nurhayati, SE, mengatakan informasi pendaftaran itu telah disampaikan kepada semua Parpol. “Di KPU Pusat jumlah Parpol yang terdaftar sebanyak 73, dari 73 itu sembilan yang lolos tanpa ada verifikasi lagi. Mereka adalah Parpol yang memenuhi ambang batas perolehan suara pada Pemilu Legislatif sebelumnya,” ujarnya.

Sebanyak 64 Parpol lainnya, katanya, akan diverifikasi kembali. Belum bisa dipastikan berapa yang akan diverifikasi di Kota Bima, bergantung jumlah pendaftar.
Pada Pemilu Legislatif sebelumnya, yang terdaftar di KPU Kota Bima sebanyak 25 Parpol.  Verifikasi nanti meliputi kepengurusan Parpol, Ketua, Sekretaris, dan Bendahara. Alamat kantor, Kartu Tanda Anggota (KTA). “Setelah verifikasi itu dilakukan akan ditentukan oleh KPU Pusat untuk verifikasi lolos nasional atau tidak,” ujarnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

KPU Kota Bima, kemarin menerima Parpol pendaftar pertama, yakni Nasional Demokrat (NasDem). Mereka menyerahkan semua persyaratan.

Ketua KPU Kabupaten Bima, Siti Nursusila, S.IP, MM, mengatakan juga telah membuka pendaftaran bagi Parpol. Jumat kemarin juga menerima pendaftaran Parpol Nasdem. (BE.16)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, gelar Kursus Kepemiluan untuk Komunitas Peduli Pemilu, Rabu (19/10/2016). Hadir juga Ketua KPU RI, Juri Ardianto,...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Kecamatan Woha menggelar debat calon Ketua Organisasi Siswa Intra-Sekolah (OSIS) tahun 2016-2017 di aula sekolah setempat,...

Politik

Kota Bima, Bimakini.com.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima, Senin (15/8/2016) berkoordinasi dengan Polres Bima Kota terkait pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bima....

Politik

Bima, Bimakini.com.-  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima menggelar rekapitulasi surat suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bima, Rabu (16/12/2015). Dari 18 kecamatan,  tujuh...

Politik

Bima, Bimakini.com.- Panitia Pengawas Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bima menilai rekapitulasi surat suara pemilihan sesuai dengan hasil pengawasan di lapangan. Hal itu disampaikan...