Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Masjid Lailatul Qadri Dapat Bantuan Dana dari Pegadaian

Kota Bima, Bimakini.com.- Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat sekitar, PT Pegadaian Bima menberikan bantuan senilai Rp29 juta kepada panitia pembangunan Masjid Lailatul Qadri Kelurahan Rabadompu. Bantuan diserahkan Sabtu (15/9) lalu, dalam bentuk material sesuai kebutuhan panitia.

Pimpinan Pengadaian Bima, I Wayan Darmayasa, SE, MM, mengatakann bantuan  itu merupakan bentuk  kepedulian perusahan  dengan menyisikan sebagian keuntungan untuk membantu pembangunan masyarakat. Membangun seutuhnya tidak hanya pembangunan fisik, namun juga harus membangun mental, satu di antaranya membangun tempat ibadah.

Penyerahan bantuan dihadiri jamaah masjid, pengurus, dan panitia pembangunan Masjid Lailatul Qadri, serta tokoh masyarakat setempat.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ketua panitia pembangunan Masjid Lailatul Qadri, Abdul Haris, S.Sos, mengapresiasi  pihak Pengadaian yang telah membantu panitia dalam menyelesaikan pekerjaan pembangunan lantai dua  masjid. Sampai saat ini, panitia telah menghabiskan anggaran Rp400 juta yang bersumber dari berbagai pihak, termasuk dari Pemerintah Kota, tokoh masyarakat, dan donatur lainnya.

“Pembangunan masjid Lailatul Qadri akan rampung dan final direncanakan membutuhkan  anggaran sebesar 800 juta. Oleh karena itu, panitia masih terus bekerja keras dalam mengalang bantuan dan menerima sumbangan lainnya,” katanya.

Kegiatan penyerahan bantuan ini juga dirangkai dengan dialog dan sosialisasi tentang produk-Produk layanan Pengadaian. (BE.12)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

SEMUA yang bernyawa pasti akan mati sebagaimana firman Allah: “Dan sekali kali tidak akan menangguhkan kematian seseorang apabila telah datang waktu kematiannya, dan Allah...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Kasus dugaan korupsi dengan gadai fiktif kembali ditelurusi Kejaksaan Negeri (Kejari) Raba Bima. Kali ini penyidik tengah menangani dugaan korupsi di Kantor...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Unit Pidum Sat Reskrim  Polres Bima menyerahkan bantuan sembako bagi keluarga korban kasus pembunuhan Robbu Sugara yang dilakukan tersangka Abdurahman  tahun 2018...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Woha Kabupaten Bima menyalurkan  bantuan berupa puluhan dus mis instan kepada korban banjir di Desa Nisa,...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Perseroan Terbatas (PT) Pegadaian menunjukkan kepedulian terhadap UMKM agar tumbuh berkembang di Bima. Seminar Kewirausahaan digelar Kamis siang di Falcao Cafe...