Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

KPU Kota Bima Tetap Verifikasi 18 Parpol

Bukhari, SSos

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima, tetap akan memverikasi 18 Partai Politik (Parpol) yang telah menyerahkan berkas. Meskipun ada pemberitaan mengenai tidak lolosnya sejumlah Parpol oleh KPU RI, sepeti PBB, PKPI, Partai Idaman, dan sejumlah partai lainnya.

Ketua KPU Kota Bima,  Bukhari, SSos, mengaku  akan tetap memroses 18 Parpol yang telah menyerahkan dokumen itu. Hingga saat ini belum ada keputusan dari KPU RI mengenai partai yang dinyatakan lolos.

“Kami tetap melaksanakan verifikasi administrasi terhadap 18 parpol yang sudah mendaftarkan diri dan menyerahkan dokumennya serta diberi tanda terima,” ujarnya kepada Bimakini di KPU Kota Bima, Jumat (20/10/2017).

Saat ini, diakuinya, verifikasi administrasi tingkat kota Bima dilakukan untuk melihat  keaslian dokumen yang diserahkan. “Termasuk kegandaan data yang disampaikan,” ujarnya.

Untuk data ganda, kata dia, KPU  masih  menunggu dari KPU RI.  Analisis kegandaan akan dilakukan oleh KPU RI. “Dari KPU RI akan menyampaikan tentang Kepengurusan, Kantor dan Kegandaan,” lanjutnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Satu partai yang tidak melengkapi di KPU KOta Bima adalah Partai Rakyat. Sebelumnya mereka sudah mengisi registrasi, namun tidak kembali melengkapinya. “Data di SIPOL mereka juga masih kosong,” terangnya. (BK25)

Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Suksesi Pemilu Tahun 2019 di Kecamatan Bolo diisuekan memanas. Bahkan publik menilai di kecamatan setempat akan menjadi zona merah. Namun, realita yang...

Politik

Kota Bima, Bimakini.-  Sebanyak tiga lembar surat suara DPRD Kabupaten Dompu “nyasar” di TPS 5 Kelurahan Panggi, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Surat suara tersebut...

Politik

Bima, Bimakini.- Menyambut Pemilu Rabu 17 April 2019, Dandim Bima, Letkol Inf Bambang Kurnia Eka Putra , Kapolres Bima Kota, AKBP Erwin Ardiansyah SIK,...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Jajaran Polres Bima, Senin (15/4) menggelar apel pergeseran personel dalam rangka pengamanan masa tenang, pemungutan dan perhitungan suara Pemilu 2019.  Apel pergeseran...

NTB

Mataram, Bimakini.- Wakil Gubernur (Wagub) NTB, Dr. Hj Sitti Rohmi Djalilah M.Pd, menghadiri silaturrahmi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Provinsi NTB yang dilaksanakan di...