Connect with us

Ketik yang Anda cari

NTB

Wagub NTB: Layani Calon Jemaah Haji Sepenuh Hati

Foto Pur: Pelantikan PPIH 1438 H/2017 M Embarkasi Lombok NTB dan Meal Presentasi, di Asrama Haji, Jumat (07/07/2017).

Mataram, Bimakini.- Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Tahun 2017 Emberkasi Lombok diingatkan agar melayani Calon Jemaah Haji (CJH)  sepenuh hati. Pelayanan prima yang dilandasi keikhlasan dan tanggung jawab akan memberikan motivasi besar bagi para CJH  untuk berhaji sebaik mungkin.

Harapan itu disampaikan Wakil Gubernur (Wagub)  NTB, HM  Amin, SH, MSi,  saat pelantikan PPIH 1438 H/2017 M Embarkasi Lombok NTB dan Meal Presentasi di Asrama Haji, Jumat (07/07/2017).

Wagub menjelaskan ada kecenderungan jumlah masyarakat NTB yang ingin melaksanakan ibadah haji terus meningkat setiap tahun. Hal ini   pertanda semakin membaiknya perekonomian masyarakat NTB. Peningkatan animo berhaji itu selayaknya diikuti peningkatan pelayanan. Terutama  melihat latar belakang CJH  yang sangat beragam tingkat pengetahuannya. Hal itu perlu disikapi oleh jajaran PPIH melalui  pelayanan yang terintegrasi atau terkoordinasi.

“PPIH perlu terus meningkatkan sinergitas dengan berbagai pihak terkait untuk meminimalisasi kemungkinan terjadinya hambatan dan kendala yang dihadapi jemaaah,”  ujarnya.

Kepada CJH yang akan berangkat pada 12 Agustus 2017 mendatang, Wagub NTB mengimbau  agar menjaga kesehatan fisik dan mental sehingga pelaksanaan lancar sampai pulang kembali ke rumah. “Saya imbau juga  agar  menjaga etika dan taat aturan,” imbaunya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Sekrretaris Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh, Dr H Hasan Faozi, mengaku setiap tahun selalu terjadi perbaikan dan peningkatan pelayanan. Hal ini  sesuai tuntutan masyarakat yang  semakin tinggi. “Kami berupaya semaksimal mungkin meningkatkan penyelenggaraan ibadah haji yang berkualitas,” jelasnya.

Hasan mengingatkan keberangkatan haji di Indonesia akan dimulai 28 Juli 2017 mendatang dan  pemulangan mulai 6 September 2017. Untuk NTB, CJH  akan diberangkatkan pada 12 Agustus 2017.

Selama menjalani ibadah haji, maskapai penerbangan  Garuda Airlines akan menyediakan tiga tas bagi jamaah, yaitu tas bagasi, tas kabin, dan tas paspor. Bagi yang melebihi kuota itu, disarankan agar  menggunakan jasa argo.

Disampaikannya, selama di Mekkah, pemerintah telah menyediakan hotel bintang 3. Jarak penginapan tersebut ke Masjidil Haram sekitar 4.500 meter (4,5 Km). Selain itu, pemerintah menyediakan bus sebagai alat transportasi selama 24 jam.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Di Madinah, jama’ah akan menginap di hotel yang berkelas sama dengan di Makkah. Hanya saja, jaraknya lebih dekat  dengan pusat pelaksanaan ibadah haji, yaitu 1.100 meter (1,1 Km).

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi NTB, H Nasaruddin, SSos, MpdI, melaporkan kuato haji NTB tahun ini berjumlah 4.476 orang. Ditambah petugas-pertugas lainnya menjadi 4.564 orang.

Dia memastikan CJH akan berangkat menggunakan pesawat Garuda Indonesia Boeing 747 langsung dari Bandara  Internasional Lombok menuju Makkah. (BK37)

Iklan. Geser untuk terus membaca.
Bagikan berita

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.-Bagi anda yang pusing kelamaan menunggu daftar tunggu haji yang kian lama, bahkan hingga puluhan tahun lamanya, kini ada tawaran paket haji khusus...

NTB

Dompu, Bimakini.- Wakil Gubernur NTB, Dr Hj Siti Rohmi Djalillah, MPd menyatakan kekagumannya pada komitmen Pemerintah Desa (Pemdes) Sari yang peduli dengan pengembangan literasi...

NTB

Dompu, Bimakini.- Wakil Gubernur NTB, Dr HJ Siti Rohmi Djalillah mengapresiasi peran Relawan Literasi di Nusa Tenggara Barat, khususnya di Bima dan Dompu.  Hal...

NTB

Mataram, Bimakini.- Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah, menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada Kabupaten Bima, yang telah keluar menjadi juara umum...

NTB

Bima, Bimakini.- Memeringati Hari Perempuan Internasional (International Woman Day) 8 Maret, Program INOVASI NTB, Pemerintah Provinsi NTB dan Universitas Hamzanwadi (UNHAM) menggelar Webinar Nasional,...